Golput di Daerah Ini Mencapai 73 Persen
Kamis, 17 Desember 2015 - 13:21 WIB
Sumber :
- VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
- Secara nasional, partisipasi pemilih dalam pilkada serentak 2015 hanya mencapai 69 persen dari 229 daerah yang melaksanakan. Total pemilih tercatat mencapai 94,1 juta orang.
Data Komisi Pemilihan Umum (KPU) mencatat ada 10 daerah yang partisipasinya di bawah 60 persen atau dengan kata lain, lebih didominasi oleh golongan putih (golput). Sepuluh daerah itu yakni Kota Medan 27 persen, Batam 50 persen, Kabupaten Serang 51 persen, Kabupaten Kota Waringin Timur 52 persen, dan Jember 52 persen.
Lalu, Kota Tomohon 88 persen, Kabupaten Konawe Utara 88 persen, Bolaang Mongondow Selatan 85 persen, Melawi 85 persen, dan Kabupaten Pakpak Barat 83 persen.
"Angka sementara KPU, rata-rata tingkat partisipasi pemilih dalam pilkada gubernur dan wakil gubernur 67,34 persen, pilkada bupati dan wakil bupati 70,36 persen, dan pilkada wali kota dan wakil wali kota adalah 65,07 persen," ungkap Komisioner KPU Hadar Nafis Gumay.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Lalu, Kota Tomohon 88 persen, Kabupaten Konawe Utara 88 persen, Bolaang Mongondow Selatan 85 persen, Melawi 85 persen, dan Kabupaten Pakpak Barat 83 persen.