Netizen Rayakan Hari Guru
- VIVA.co.id/Christina Nila
VIVA.co.id - Indonesia menetapkan tangggal peringatan hari guru setiap 25 November. Tanggal itu bertepatan dengan hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Meski bukan hari libur resmi, namun umumnya hari guru biasanya diperingati dengan menggelar upacara atau pun pemberian tanda jasa kepada guru yang dianggap berprestasi.
Di linimassa twitter, ribuan netizen ikut merayakan hari guru. Ini dilihat dari percakapan tentang hari guru yang ikut menjadi puncak topik pembicaraan netizen.
"Selamat hari guru buat teman-teman yang sudah jadi guru. Di pundakmu masa depan anak-anak bangsa," tulis akun bernama Dhepy @deavy91 seprti dikutip Rabu 25 November 2015.
Lalu ada akun bernama Budhee Ghendies @dahayyu08, dalam statusnya ia menulis,
Selamat hari guru Buat guru guruku saat SD Buat guru guruku saat SMP Buat guru guruku saat SMA Jasamu sungguh luar biasa ????????????
— Budhee GhenDies (@dahayyu08) November 25, 2015
Akun milik Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin pun ikut menyatakan apresiasinya,
"Guru bukan hanya pekerjaan, ia menyiapkan masa depan." (Presiden RI @jokowi) pic.twitter.com/UXBGrwgk6c
— Lukman H. Saifuddin (@lukmansaifuddin) November 24, 2015
Lalu akun milik Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Marwan Jafar @marwan_jafar juga menuliskan,
Selamat pagi, Semoga guru" yang ada di desa tetap semangat membangun desa melalui pendidikan, Selamat Hari Guru pic.twitter.com/67MlHsydcd
— Marwan Jafar (@marwan_jafar) November 25, 2015