Audit Forensik Petral, KPK Tunggu Sikap Pemerintah

Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA.co.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih menunggu sikap pemerintah sebelum menindaklanjuti hasil Audit Forensik Pertamina Energy Trading Limited (Petral).

Audit Petral Dinilai Hanya Pencitraan Pemerintah

Pelaksana Tugas Pimpinan KPK, Indriyanto Seno Adji, mengungkapkan pihaknya masih menunggu hasil pertemuan Menteri BUMN, Rini Soemarno, dan Menteri ESDM, Sudirman Said, yang akan menghadap Presiden Joko Widodo.

"Kami menunggu hasil pertemuan Menteri BUMN dan ESDM yang akan menghadap Presiden untuk serahkan hasil audit petral. Itu etika ketatanegaraan yang sebaiknya dipatuhi dulu, juga bukan masalah proaktif tidaknya KPK," kata Indriyanto dalam pesan singkatnya saat dikonfirmasi, Senin 16 November 2015.

Selidiki Petral, KPK Libatkan Ahli Hitung Kerugian Negara

Indriyanto mengaku hingga saat ini pihaknya masih belum menerima hasil audit forensik tersebut. Namun, dia menegaskan bahwa KPK selalu siap untuk menindaklanjuti hasil audit itu jika diminta.

"Semua penegak hukum dipastikan siap melakukan pemeriksaan bila diperlukan Legal Action," tegas dia. (one)

Selidiki Kasus Petral, KPK Periksa Sejumlah Saksi
KPK minta bantuan Pertamina selidiki kasus Petral.

Selidiki Kasus Petral, KPK Minta Bantuan Pertamina

Penyelidikan kasus Petral di KPK masih berjalan

img_title
VIVA.co.id
24 Maret 2016