Banjir Langkat Meluas, Lima Kecamatan Terendam
- ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi
VIVA.co.id - Bencana banjir yang melanda di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara sejak empat hari lalu semakin meluas. Lebih dari 700 rumah di lima kecamatan kini dilaporkan terendam.
Dari laporan pemerintah setempat, lima kecamatan yang kini terendam banjir adalah Kecamatan Hinai, Tanjung Pura, Sawit Sebrang, Padang Tualang, dan Kecamatan Sei Lepan.
"Di Tanjung Pura paling parah. Mungkin ada 500 rumah yang terendam," kata Lastri warga setempat, Sabtu 24 Oktober 2015.
Baca Juga:
Saat ini, ketinggian air yang merendam rumah warga sudah mencapai lebih dari satu meter. "Ini akibat banjir rob di hilir Sungai Batang Serangan," kata Lastri.
Sejauh ini, di Kabupaten Langkat, cuaca mendung dan berawan pekat masih memayungi daerah ini. Sejumlah petugas kepolisian dan petugas dari pemerintah sudah disiagakan untuk mengantisipasi banjir yang lebih besar.
Taufik Hidayat/Sumatera Utara