Surya Paloh Kembali Tegaskan Tak Terkait Kasus Bansos
Sabtu, 24 Oktober 2015 - 08:08 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
- Ketua Umum partai Nasdem, Surya paloh selesai diperiksa sebagai saksi kasus dana bantuan sosial (Bansos), Sumatera Utara yang melibatkan mantan Gubernur Sumut, Gatot Pujo Nughoro, istrinya, Evy Susanti dan mantan Sekretaris Jenderal paratai Nasdem, Patrice Rio Capella.
Dalam kasus Bansos ini Patrice disangkakan menerima uang sebesar Rp200 juta saat pertemuan di kantor Nasdem. Surya Paloh menolak keterkaitan dengan kasus tersebut.
"Enggak ada, tadi juga ditanyakan, tapi semua sudah clear, seperti yang sudah kalian beritakan selama ini," katanya di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 23 Oktober 2015.
Paloh mengatakan telah membeberkan semua pada penyidik KPK dalam pemeriksaan yang berjalan selama tiga jam.Â
"Tidak ada kaitannya dengan itu dan saya pastikan itu dan insya Allah penyidik KPK yang profesional bisa memilah, bisa melihat sejauh mana objektivitas kehadiran saya untuk memberikan keterangan dan penjelasan pada malam hari ini," katanya.
Paloh mengatakan telah membeberkan semua pada penyidik KPK dalam pemeriksaan yang berjalan selama tiga jam.Â
"Tidak ada kaitannya dengan itu dan saya pastikan itu dan insya Allah penyidik KPK yang profesional bisa memilah, bisa melihat sejauh mana objektivitas kehadiran saya untuk memberikan keterangan dan penjelasan pada malam hari ini," katanya.
Baca Juga :
KPK Didesak Usut Keterlibatan Surya Paloh di Korupsi Bansos
Paloh diduga merupakan pihak yang turut terkait dalam perkara bansos.
VIVA.co.id
18 Januari 2016
Baca Juga :