Ribuan Warga Aceh Singkil Mengungsi, Aparat Masih Siaga
Rabu, 14 Oktober 2015 - 18:57 WIB
Sumber :
- Zulkarnaini Muchtar (Banda Aceh)
VIVA.co.id
- Kerusuhan yang terjadi di Aceh Singkil terkait pembakaran rumah ibadah membuat ribuan warga mengungsi ke Sumatera Utara. Berdasarkan data yang diperoleh, sekira 1.900 warga berduyun-duyun mencari tempat yang aman lantaran trauma dengan peristiwa tersebut. Terlebih ada satu korban tewas karena peristiwa itu.
Menurut Kepala Penerangan Daerah Militer (Kapendam) I Bukit Barisan, Enoh Silehuddin, saat ini ribuan pengungsi itu ditampung di tiga titik. Ketiganya berada di Kecamatan Pangindar, Kabupaten Phak-phak Barat, Sumatera Utara.
Diterangkan, aparat keamanan hingga kini masih siaga di perbatasan antara Provinsi Aceh dengan Sumatera Utara untuk mencegah kejadian yang tak diinginkan. "Kita hingga kini masih siaga di perbatasan," kata dia. (ren)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Diterangkan, aparat keamanan hingga kini masih siaga di perbatasan antara Provinsi Aceh dengan Sumatera Utara untuk mencegah kejadian yang tak diinginkan. "Kita hingga kini masih siaga di perbatasan," kata dia. (ren)