Napi Asal Jepang Tewas Gantung Diri di LP Kerobokan

Ilustasi tiang gantungan.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Seorang narapidana Lapas Kelas II A Kerobokan Denpasar asal Jepang, ditemukan tewas gantung diri, Minggu 11 Oktober 2015. Napi kasus narkotika itu bernama Morita Yuki Bin Hironobu (40).

Kapolres Badung Ajun Komisaris Besar Tony Binsar Marpaung membenarkan peristiwa gantung diri yang dilakukan oleh warga Jepang ini.

Fakta Mengejutkan Kasus Gantung Diri Artis Cantik Bollywood

"Kami sudah lakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan menghubungi dokter untuk visum luar. Kami juga sudah hubungi Konjen Jepang," kata Tony.

Menurut keterangan Tony, peristiwa gantung diri ini terjadi begitu cepat. Sore tadi, Yuki bersama napi lainnya asal Sumba Timur, Mone Jala (24), sedang bersih-bersih belakang klinik.

Aksi bersih-bersih itu dilakukan pada pukul 15.00 WITA. Sekira pukul 15.30 WITA, Mone hendak memanggil rekan lainnya untuk membantu bersih-bersih. Saat itulah diduga Yuki memanfaatkan untuk gantung diri.

"Sesampainya saya di belakang klinik, saya melihat dia sudah tergantung. Saya panggil-panggil tidak menjawab," kata Mone.

Fakta Lain dari Gantung Diri Artis Cantik Bollywood

Karena penasaran, ia kemudian mengambil kerikil yang dilemparkan ke tubuh korban yang tergantung dengan di pagar klinik dengan leher terlilit.

"Tapi tetap tak bergerak. Saya lari panggil petugas," kata Mone.

Petugas jaga kemudian menghubungi polisi dan langsung turun melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara). Jasadnya kemudian dievakuasi ke RSUP Sanglah Denpasar.

Morita Yuki Bin Hironobu merupakan tanahan narkotika. Pria yang beralamat 1-8-18, Anyaji Miyagino, Sendai City, Jepang itu divonis 18 tahun penjara dan baru menjalani hukuman satu tahun lima bulan 15 hari. (ase)

Tragis, Aktor Ini Tewas Saat Adegan Gantung Diri
Misteri kasus bunuh diri Pratyusha Banerjee

Mengungkap Kasus Gantung Diri Artis Cantik Bollywood

Keluarga sang artis ingin Rahul menerima hukuman yang setimpal.

img_title
VIVA.co.id
8 April 2016