Turis Asing Ikut Rayakan HUT ke-70 RI
Senin, 17 Agustus 2015 - 12:23 WIB
Sumber :
VIVA.co.id
- Turis mancanegara ikut berpartisipasi dalam serangkaian serangkaian lomba peringatan HUT ke-70 Republik Indonesia yang diselenggarakan Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Pemerintah Kabupaten Badung, Bali. Acara tersebut digelar di Pantai Kuta mulai pagi tadi.
Salah satu lomba yang diminati para turis yaitu tarik gerobak sambil memungut sampah di pesisir pantai. Seorang turis perempuan asal Austalia, Hanggang, mengaku tertarik berpartisipasi karena kompetisi yang dilakukan sangat mendidik.
"Luar biasa senang. Ini kali pertama saya mengikuti lomba. Sangat senang karena lombanya unik dan mendidik. Saya antusias mengikutinya," kata Hanggang di Pantai Kuta, Bali, Senin 17 Agustus 2015.
Baca juga:
"Tentu saya senang bisa menjadi bagian dari perayaan hari kemerdekaan Indonesia. Selamat hari Kemerdekaan Indonesia. Amat senang bisa berpartisipasi di hari kemerdekaan," ujarnya.
Senada dengan Hanggang, Jhon asal Melbourn, Australia juga mengaku antusias bisa mengikuti perlombaan yang digelar di bibir pantai itu. Dia mengaku beruntung karena kedatangannya di Indonesia bertepatan dengan momentum ini.
"Saya senang bisa berpartisipasi. Tapi saya kalah. Tidak apa, yang terpenting saya telah berbuat sesuatu untuk Indonesia. Selamat hari Kemerdekaan Indonesia," tambahnya.
Baca Juga :
Bali Berencana Bangun Bandara Baru
Baca juga:
Sementara itu, Sekretaris DKP Pemerintah Kabupaten Badung, Anak Agung Gede Taman menjelaskan, dalam perlombaan itu sengaja mengajak wisatawan untuk ikut berpartisipasi. Sehingga semua pihak dapat merasakan kemeriahan perayaan hari kemerdekaan RI.
Baca Juga :
Sampai Juni 2016, Dua Juta Wisman Sambangi Bali
"Biar ada tamu yang eksebisi. Ada tamu yang ikut lomba," ungkapnya.
Alasan Mengejutkan Mengapa Turis Asing Suka ke Bali
Wisatawan dikhawatirkan tak lagi melihat budaya kita nantinya.
VIVA.co.id
6 Agustus 2016
Baca Juga :