Kapolri Segera Umumkan Kapolda Bali yang Baru

Kapolda Bali, Inspektur Jenderal Ronny F Sompie.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Bobby Andalan

VIVA.co.id - Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti telah mengantongi nama untuk menggantikan Inspektur Jenderal Polisi Ronny F Sompie. Mantan Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri itu terpilih menjadi Direktur Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

Bebas Visa, Jumlah WNA ke Indonesia Naik 19 Persen

"Pengganti sudah ada dan siapkan," ujar Badrodin di kantor Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Senin, 10 Agustus 2015.

Tapi, Badrodin enggan menyebutkan siapa pengganti Ronny tersebut. Alasannya, itu masih menjadi rahasia internal kepolisian.

"Nanti kami umumkan," katanya berjanji.

Ada Ancaman Bom, Polda Bali Perketat Pengamanan

Mantan Kapolda Jawa Timur itu menuturkan, meski ada pergantian pimpinan di Polda, kasus pembunuhan terhadap gadis cilik berusia 8 tahun, Engeline, akan tetap berlanjut dan diselesaikan sampai tuntas.

"Kasus Enggeline tidak ada masalah Kapolda pindah, karena masih ada penyidiknya," ujar Badrodin.

Kapolri Ganti Tujuh Kapolda di Awal 2016

Dengan terpilihnya Ronny, maka sesuai aturan dalam Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri, status kepolisian yang melekat kepada Ronny secara otomatis terlepas.

"Tidak pensiun dini, tapi alih status jadi pegawai negeri."

(mus)

Dirjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM Ronny F Sompie

Tahanan Warga Asing Kebanyakan, Pihak Imigrasi Kewalahan

Ada WNA yang 30 tahun tinggal di Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim).

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2016