Pekan Depan, Korban Lumpur Sidoarjo Dapat Ganti Rugi

Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
VIVA.co.id -
Dana Talangan Lumpur Sidoarjo Dicairkan Sebelum Lebaran
Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa, memastikan anggaran pelunasan bagi korban lumpur Sidoarjo dalam peta area terdampak (PAT) akan segera turun.

Hal itu disampaikan Khofifah saat meresmikan pembangunan tahap XII gedung RSI Siti Hajar, Sidoarjo, Sabtu 21 Februari 2015. Menurut Khofifah, anggaran pelunasan yang diajukan ke pemerintah pusat, sudah disetujui dan didok dalam APBN-P 2015.

Sewot dan Malah Julid Lihat Unggahan yang Bahagia dan Sukses? Ustaz Hanan Attaki: Itu..

"Minggu depan, Insya Allah, daftar isian pelaksanaan anggaran (Dipa) sudah turun. Dana yang disetujui untuk pelunasan ganti rugi korban lumpur dalam PAT senilai Rp781 miliar," ujar Khofifah di Sidoarjo, Jawa Timur.

Setelah Dipa turun, lanjutnya, tahapan berikutnya mungkin verifikasi aset milik korban lumpur yang akan dibayar.

Usai Kalahkan Lion City Sailors, Pelatih Persib Minta Lawan Bali United Ditunda

"Semoga akhir Februari, tahapan pelunasan bisa terealisasi," kata Ketua PP Muslimat NU itu.

Disinggung soal mekanisme pelunasan dan siapa yang membayar, Khofifah mengaku tidak tahu, karena ranahnya ada di Kementerian Pekerjaan Umum.

"Apakah dibayar melalui Lapindo atau BPLS kepanjangan dari pemerintah, saya tidak tahu. Silakan konfirmasi ke Menteri PU," kata Khofifah.

Menurut Khofifah, sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah mengadakan pertemuan terbatas dengan Menteri PU, Menteri Sosial, Menteri Keuangan, BPLS, Gubernur Jawa Timur, dan Bupati Sidoarjo. Pertemuan itu membahas anggaran ganti dan disepakati soal anggaran pelunasan untuk korban lumpur PAT tersebut.

"Dipa yang ada, sudah berdasarkan hitung-hitungan dari Menteri PU, Mensos dan Menkeu dan pihak-pihak terkait yang ikut membahas bersama presiden waktu itu," kata Khofifah. (one)

Baca juga:

Genangan lumpur di Sidoarjo beberapa waktu lalu

Kementerian PUPR Siapkan Penataan Area Lumpur Sidoarjo

Pemerintah akan menuntaskan pembayaran ganti rugi korban lumpur.

img_title
VIVA.co.id
23 September 2015