Makin Dekat dengan Masyarakat, BIN Luncurkan Akun Medsos Resmi

Logo Badan Intelijen Negara (BIN).
Sumber :

Jakarta, VIVA – Deputi Komunikasi dan Informasi Badan Intelijen Negara (BIN) Idham Malik mengatakan bahwa BIN kembali meluncurkan akun media sosial resminya di berbagai platform media.

“Peluncuran akun media sosial ini merupakan langkah strategis kami, untuk lebih dekat dengan masyarakat luas dalam bingkai NKRI,” ujar Idham pada acara peluncuran akun resmi BIN, Selasa 18 Maret 2025 di Jakarta 

Akun resmi yang diperkenalkan dalam peluncuran ini meliputi Instagram (@officialbin_ri), YouTube (OfficialBIN_RI), Threads (@officialbin_ri), Twitter/X (@OfficialBIN_RI), dan TikTok (OfficialBIN_RI).

Lebih lanjut ditambahkan, kehadiran akun Medsos BIN memiliki nilai strategis, sebagai sarana literasi kepada masyarakat untuk mencegah disinformasi.

VIVA Militer: Badan Intelijen Negara (BIN).

Photo :
  • BIN

“Kehadiran BIN di dunia digital merupakan wujud komitmen kami untuk semakin dekat dengan masyarakat, memberikan informasi dan literasi yang kuat, serta menangkal hoaks maupun disinformasi yang berpotensi mengganggu kedaulatan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tuturnya.

Lebih dari sekadar sarana penyebaran informasi, akun media sosial ini diharapkan menjadi wadah interaksi yang lebih aktif dengan masyarakat.

“Kami berharap akun medsos ini dapat menjadi saluran komunikasi yang lebih interaktif dan membantu kami untuk terus berkembang dan memberikan yang terbaik,” tambahnya.

Rumah Jokowi Didatangi Mahasiswa Papua: Terima Kasih Bapak Telah Membangun Papua

Idham juga mengajak seluruh masyarakat untuk turut serta dalam memperkuat komunikasi melalui platform ini.

 “Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mengikuti dan berpartisipasi aktif dalam menjalin komunikasi yang lebih baik. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan serta berkontribusi untuk kemajuan bangsa dan negara,” ujar Idham Malik. ()

Kronologi Lengkap Kasus Briptu Richard Silalahi, Oknum Brimob yang Tantang Duel Anggota TNI
Kapolres Kota Banjarbaru, AKBP Pius X Febry Aceng Loda - Foto Dok Istimewa

Kapolres Banjarbaru Siap Tindak Tegas Ormas yang Maksa Minta THR

Kepolisian Resor (Polres) Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap aksi pemaksaan THR

img_title
VIVA.co.id
18 Maret 2025