AHY Menghadap Prabowo di Istana, Bahas Beberapa Isu Prioritas Termasuk Persiapan Lebaran

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham

Jakarta, VIVA - Presiden RI, Prabowo Subianto memanggil Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ke Istana Negara, Jakarta, Selasa, 18 Februari 2025. Selain AHY, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi, Menteri ATR/BPN Nusron Wahid juga dipanggil menghadap Prabowo.

Libur Nyepi dan Lebaran, Ganjil Genap di Jakarta pada 28 Maret-7 April 2025 Ditiadakan

AHY mengaku dipanggil Prabowo untuk makan siang bersama sekaligus mengikuti rapat terbatas (ratas). 

"Ya saya dapat undangan dari Presiden untuk hadir makan siang sekaligus ratas. Saya sebagai Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan bersama 5 menteri yang ada dalam koordinasi kami, termasuk Menteri Transmigrasi, Menteri ATR/BPN, Menteri perhubungan, Menteri PU, dan Menteri PKP," kata AHY di Istana, Selasa, 18 Februari 2025. 

Prabowo Doakan Timnas Lawan Australia Sore Ini: Insyaallah Berhasil

Presiden Prabowo Pimpin Rapat Kabinet Merah Putih Perdana di Istana

Photo :
  • Biro Pers Sekretariat Presiden: Muchlis Jr

AHY menambahkan ia akan membahas berbagai isu prioritas dengan Presiden Prabowo dan kementerian/lembaga yang berada di bawah Kemenko Infrastruktur.

4 Tips Belanja Baju Lebaran Aman dan Nyaman di Pasar Tanah Abang

"Tentunya membahas berbagai isu terkait dengan infrastruktur. Dan kita ingin sampaikan apa yang menjadi prioritas yang harus kita kawal bersama-sama," lanjutnya. 
"Tentu saya ingin menjembatani, termasuk koordinasikan 5 kementerian, termasuk ada lembaga-lembaga lain yang tentunya sangat terkait dengan infrastruktur," ujar AHY. 

Namun, ia enggan membeberkan lebih lanjut terkait laporan apa yang akan disampaikan ke Presiden Prabowo. 

"Ya tentu kita akan bahas dengan berbagai isu yang terkait ya apapun itu," tutur AHY. 

Sementara, Menhub Dudy menyebut kemungkinan mereka akan membahas perihal persiapan Lebaran 2025. "Mungkin salah satunya," tutur Dudy.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya