Inilah Tampang Penyewa Mobil Maut Milik Bos Rental yang Tewas Ditembak di Rest Area Tol
- VIVA.co.id/Yandi Deslatama (Serang)
Pandeglang, VIVA – Pria yang merupakan pihak penyewa mobil Brio merah berinisial AS ditangkap Satreskrim Polresta Pandeglang. AS diduga kuat jadi pemicu tragedi berdarah penembakan di Rest Area KM 45 Tol Tangerang Merak.
Pelaku AS diduga menggelapkan mobil milik bos rental berinisial IAR (48). Dalam insiden penembakan di rest area itu, bos rental mobil, IAR (48) tewas ditembak oleh terduga pelaku yang mengaku sebagai oknum anggota TNI AL, pada Kamis, 2 Januari 2025.
"Jadi, benar ya kami dari Polres Pandeglang telah mengamankan seseorang dengan inisial AS yang menjadi terduga sebagai penyewa mobil rental," kata Kasatreskrim Polres Pandeglang, Iptu Alfian Yusuf, Jumat, 3 Januari 2025.
Pelaku ditangkap Jumat, 3 Januari 2025 oleh tim Satreskrim Polresta Pandeglang. AS diciduk di daerah Picung, Pandeglang. Saat digelandang polisi, AS yang berkulit sawo matang mengenakan baju warna biru muda lengan panjang. "(Ditangkap) di kontrakan saudaranya di daerah Picung, Pandeglang," tutur Iptu Alfian.
Nasib AS dalam proses hukum saat ini diserahkan ke Satreskrim Polresta Tangerang untuk diperiksa lebih lanjut. Dugaan kuat keterlibatan AS dalam insiden berdarah itu akan membuat pelaku dijerat pidana sesuai perundang-undangan.
"Kami akan menyerahkan saudara AS ke Polresta Tangerang untuk dilakukan pemeriksaan," jelasnya.
AS menyewa mobil rental milik IAR (48), korban tewas dalam penembakan di Rest Area KM 45 Tol Tangerang Merak, pada 31 Desember 2024.
Korban yang curiga pun dapat notifikasi dari aplikasi miliknya pada 1 Januari 2025, sekitar pukul 23.00 wib soal GPS di mobilnya dilepas. Dugaan mobil milik korban akan digelapkan dan dibawa kabur.
IAR bersama anak dan sejumlah temannya berangkat ke daerah Pandeglang untuk mengecek keberadaan mobil nahas tersebut. Upaya lain korban juga sudah meminta bantuan Asosiasi Rental Mobil Indonesia (ARMI) untuk mengawasi dan mencari lokasi mobil.
Proses pencarian lokasi titik mobil mulai Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang, Kota Cilegon hingga di Rest Area KM45 Tol Tangerang Merak. Di rest area itu, IAR tewas dan RAB (60) dengan mengalami dua luka tembakan.
Dalam kasus ini, seorang oknum Anggota TNI AL sudah diamankan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Puspomal). Oknum Anggota TNI AL itu diduga sebagai pelaku penembakan yang menyebabkan korban IAR tewas.