Serah Terima Jabatan Pimpinan KPK yang Baru Digelar Hari Ini

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zendy Pradana

Jakarta, VIVA – Presiden Prabowo Subianto, sudah melantik lima orang pimpinan KPK dan lima orang Dewas KPK yang baru periode 2024-2029. Serah terima jabatan dari pimpinan yang lama ke pimpinan yang baru, akan dilaksanakan hari ini, Jumat 20 Desember 2024.

DPR Dukung Gagasan Presiden Prabowo Tambah Jam Olahraga di Sekolah

"Betul hari ini akan dilaksanakan Serah Terima Jabatan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK," ujar Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika, kepada wartawan, Jumat 20 Desember.

Rencananya, serah terima jabatan bakal digelar di Gedung Merah Putih KPK sekira pukul 14.00 WIB. Pimpinan dan Dewas KPK periode 2019-2024 juga turut hadir dalam serah terima jabatan tersebut.

Presiden Prabowo Wajibkan Pemutaran Lagu Indonesia Raya Serentak di Televisi Pukul 06.00 WIB

Diketahui, Presiden Prabowo Subianto menyaksikan pengambilan sumpah dan janji Pimpinan dan Dewan Pengawas (Dewas) KPK masa jabatan 2024-2025 di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Senin, 16 Desember 2025.

Pelantikan Pimpinan dan Dewas KPK ini berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 161P Tahun 2024 tentang Pemberhentian dengan Hormat dan Pengangkatan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK.

Presiden Prabowo Ajak Negara-negara D8 Dorong Pertumbuhan Ekonomi Agar Bisa Dukung Palestina

Adapun, masing-masing Pimpinan KPK periode 2024-2029 yang dilantik yaitu Setyo Budiyanto sebagai Ketua merangkap Anggota KPK, Fitroh Rohcahyanto, Ibnu Basuki Widodo, Johanis Tanak, dan Agus Joko Pramono.

Sementara, Dewan Pengawas KPK yang dilantik di antaranya Gusrizal selaku Ketua merangkap Anggota Dewas KPK. Kemudian, Anggota Dewas KPK yaitu Benny Jozua Mamoto, Chica Mirawato, Sumpeno, Wisnu Baroto.

Berikut sumpah yang dibacakan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK periode 2024-2029 yang disaksikan Presiden Prabowo Subianto:

Demi Allah, saya bersumpah dengan sungguh-sungguh bahwa saya untuk melaksanakan tugas ini, langsung atau tidak langsung, dengan menggunakan nama atau cara apapun juga, tidak memberikan atau menjanjikan sesuatu apapun kepada siapa pun juga.

Saya bersumpah, bahwa saya untuk melakukan atau tidak melakukan sesuatu dalam tugas ini tidak sekali-kali akan menerima langsung atau tidak langsunt dari siapapun juga suatu janji atau pemberian.

Saya bersumpah, bahwa saya akan setia dan mempertahankan serta mengamalkan Pancasila sebagai dasar negara, Undang-undang Dasar Negara Kesatuan Republik 1945 serta peraturan perundang-undangan yang berlaku bagi Negara Republik Indonesia.

Saya bersumpah, senantiasa akan menjalankan tugas dan wewenang saya ini dengan sungguh-sungguh, seksama, objektif, jujur, berani, adil, tidak membeda-bedakan jabatan, suku, agama, ras, gender, dan golongan tertentu dan akan melaksanakan kewajiban saya dengan sebaik-baiknya, serta bertanggung jawab sepenuhnya kepada Tuhan Yang Maha Esa, masyarakat, bangsa, dan negara.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya