Perkumpulan Takmir Masjid Jatim Beri Dukungan, Targetkan Khofifah-Emil Menang Mutlak

Perkumpulan takmir masjid Jatim dukung Khofifah-Emil.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Para relawan menargetkan untuk memberikan kemenangan mutlak kepada calon gubernur (cagub)-calon wakil gubernur (cawagub) Jawa Timur (Jatim) nomor urut 02, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak untuk lanjut pimpin periode kedua. 

Kampanye Akbar RK-Suswono Undang 20 Ribu Orang, Integrasi Seluruh Dukungan KIM

Hal itu dikemukakan Koordinator Takmir Masjid Jawa Timur Ahmad Rokim.
Menurut dia, keduanya dinilai layak dipilih lantaran kepemimpinannya sudah terbukti bawa keberhasilan.

Perkumpulan Takmir Masjid se-Jatim telah mendeklarasikan dukungan untuk Khofifah-Emil. Mereka pun telah bergabung denganRelawan Generasi Optimis Khofifah-Emil (Gokil) Gaspoll. 

Aksi Sosial Makan Siang Murah, Terinspirasi Program Makan Bergizi Gratis Presiden Prabowo

Petugas KPPS memeriksa kelengkapan logistik Pemilu sebelum didistribusikan ke kelurahan di gudang logistik KPU. (Foto ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

"Perkumpulan Takmir Masjid Jawa Timur sepenuh hati dan pendirian bertekad untuk dapat memenangkan Khofifah-Emil hanya dalam satu putaran,” ujar Ahmad Rokim, Senin, 4 November 2024.

Survei LSI Denny JA: Elektabilitas Khofifah-Emil Capai 67%, Unggul dari Risma-Hans dan Luluk-Lukman

Menurut dia, dukungan besar para relawan tidak terlepas dari komitmen nyata Khofifah-Emil dalam mendongkrak tingkat kesejahteraan masjid. Bukan hanya infrastruktur namun juga bagi para pengurus dan imam masjid se-Jatim.

Ahmad Rokim mengatakan, kepedulian nyata tersebut sudah dilakukan Khofifah menjabat Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024. Salah satunya melalui Program Uang Kehormatan Imam Masjid (UKIM) yang meningkatkan kesejahteraan imam masjid. 

"Ibu Khofifah tokoh yang memberikan banyak inspirasi, utamanya terhadap peningkatan fungsi masjid serta imam dan pengurusnya," ujarnya.

Perkumpulan Takmir Masjid Jatim ini meyakini Khofifah-Emil dapat memenangkan Pilgub Jatim 2024 mendatang. 

"Perkumpulan Takmir Masjid Jawa Timur teguh hati dan pendirian bertekad untuk dapat memenangkan Khofifah-Emil dengan raihan besar mengesankan," katanya.

Istri Benny Laos, Sherly Tjoanda saat perlihatkan kemewahan Speedboatnya

Respons Imam Besar Ternate soal Cagub Malut Sherly Tjoanda Disebut Mirip Istri Nabi

Viral postingan yang menyebut calon gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda disebut mirip istri nabi Muhammad, Siti Khadijah.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024