Dukung Asta Cita Prabowo, Komjen Wahyu Widada Target 100 Hari Tindak Kampung Narkoba

Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Jakarta, VIVA - Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menargetkan untuk memberantas kampung-kampung narkoba di berbagai wilayah dalam rentang waktu 100 hari ke depan.

Prabowo Ungkap Isi Pertemuan dengan Presiden Prancis Macron

Langkah ini adalah tindak lanjut dari program Presiden Prabowo Subianto yaitu Asta Cita dalam memberantas narkoba. Hal itu diungkap Kepala Badan Reserse Kriminal Polri, Komisaris Jenderal Polisi Wahyu Widada.

“Terkait kampung narkoba kita sudah memiliki gambaran. Nanti secara teknis kita akan kerjakan dalam 100 hari program kerja Polri untuk bisa merubah kampung ini bekerja sama dengan teman-teman,” kata dia pada Jumat, 1 November 2024.

Presiden Prabowo Disambut Perwakilan Kerajaan Inggris: Selamat Datang

Photo :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Bukan cuma soal kampung narkoba, dia mengungkap kalau jajarannya telah mengidentifikasi terkait jalur-jalur masuknya narkoba dari luar negeri ke Tanah Air. Baik itu darat, laut, hingga udara.

Analisis Pakar Politik soal Pengaruh Dukungan Jokowi terhadap Ridwan Kamil

Walau upaya menutup jalur-jalur masuknya narkotika bukanlah perkara mudah, tapi Wahyu menyebut pihaknya bakal terus menindak tegas pelaku-pelaku narkoba.

“Salah satunya dengan bekerja sama, kolaborasi. Kita bekerja sama dengan Bea Cukai, kita menggunakan kapalnya mereka, kita bekerja sama dengan Baharkam yang memiliki satuan Polisi Perairan dan Udara. Kita kejar adalah jaringannya. Ketika kita mengungkap satu kasus yang harus kita bongkar adalah jaringannya. Kalau nangkap satu orang terus hanya dipenjara satu orang, itu enggak selesai,” ujarnya lagi.

Deputi Bidang Pengembangan Regional Kementerian  PPN/Bappenas, Tri Dewi Firgiyan

Bappenas Tegaskan Pentingnya Tata Kelola Pedesaan Harus Bisa Adaptif

Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional atau PPN/ Bappenas menyebut pentingnya pemberdayaan dan tata kelola pedesaan yang lebih adaptif dengan pengingkatan kapasitas

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024