Eks Ketua DPRD Yakin Duet Egi-Syaiful Bisa Bangun Lamsel Bersama Dukungan Prabowo

Calon Bupati Radityo Egi Pratama
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA - Pasangan calon atau paslon Bupati-Wakil Bupati Radityo Egi Pratama-Syaiful Anwar dinilai punya peluang memenangkan Pilkada Kabupaten Lampung Selatan atau Lamsel. Duet Egi-Syaiful punya visi jelas untuk membangun Lamsel.

Panas! Cabup Parigi Moutong Ngamuk di Tengah Debat, Hampiri Penonton yang Meneriakinya

Tokoh politik senior Lamsel Hendry Rosyadi alias Hero menyampaikan optimisnya bahwa paslon Radityo Egi Pratama-Syaiful Anwar akan bawa kemajuan bagi Lamsel. Eks pentolan kader PDIP ini menilai figur Egi memiliki visi yang jelas dalam perbaiki infrastruktur dan ekonomi daerah.

Hendry mengatakan salah satu kelebihan Egi adalah kedekatannya dengan tokoh-tokoh nasional. Hal itu bisa membawa manfaat bagi Lamsel. 

GP Ansor Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul

Pemungutan suara atau pencoblosan di pemilu. (Foto ilustrasi).

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Dia bilang dengan kelebihan itu bisa menarik bantuan dari pusat untuk pembenahan Lamsel.

Anies Baswedan Sudah Foto Salam 3 Jari, Pramono Beri Bocoran Kapan Dukungan Resminya

"Harapannya banyak dana-dana dari pusat, alokasi dari pusat baik pada infrastruktur, padat karya, kemudian bantuan-bantuan peningkatan SDM," kata Henry, Kamis, 31 Oktober 2024.

Sebagai mantan Ketua DPRD tiga periode, Hendry menuturkan masalah utama yang dihadapi Lamsel saat ini adalah terbatasnya anggaran daerah untuk pembangunan infrastruktur. Maka itu, bantuan dari pemerintah pusat jadi krusial untuk mengatasi tantangan ini.

Lebih lanjut, Hendry juga menilai Egi bisa menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah pusat dan tokoh nasional. Bagi dia, kelebihan itu bisa mendukung pembangunan di Lamsel. 

Dia meyakini, dana dari pusat bisa digunakan untuk memperbaiki jalan, jembatan, sekolah, dan fasilitas umum lainnya.

Selain pembangunan fisik, Henry juga menuturkan pentingnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penciptaan lapangan pekerjaan. 

"Harapannya beliau ini bisa membuka jalan untuk investor-investor masuk ke Lampung Selatan," jelas Henry.

Menurut dia, dengan program yang jelas dan dukungan dari pemerintah pusat, paslon Egi-Syaiful bisabawa Lamsel ke arah yang lebih baik. "Efeknya luas sekali, masyarakat memang berekspektasi besar pada Pak Egi," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya