Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang di Bali Beberapa Pohon di Kawasan Pelabuhan Benoa Tumbang

Beberapa pohon di Jalan Raya Benoa Bali tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang
Sumber :
  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)

Bali, VIVA – Hujan deras yang disertai angin kencang di kawasan Pelabuhan Benoa membuat beberapa pohon tumbang ke Jalan Raya Pelabuhan Benoa pada Kamis, 31 Oktober 2024 pukul 06.00 Wita.

Hujan dan Angin Kencang Terjang Klaten, Pohon Tumbang dan Atap Rumah Terbang

Adapun pohon yang  tumbang terjadi di 3 lokasi yang berbeda yakni, di depan kantor Navigasi, depan kantor Imigrasi dan depan kantor KP3I pelabuhan Benoa. Tempat tempat tersebut semuanya berada di Jalan Raya Pelabuhan Benoa, Bali.

Beberapa pohon di Jalan Raya Benoa Bali tumbang akibat hujan deras disertai angin kncang

Photo :
  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)
Ratusan Bangunan di Aceh Utara Rusak Diterjang Angin Kencang

Kejadian tersebut sempat mengganggu para pengguna jalan raya akibat terhalang beberapa  pohon yang tumbang.

Kapolsek Benoa Kompol I Ketut Budiana, S.H.,M.H. ketika dikonfirmasi menjelasakan, peristiwa tumbangnya pohon yang diakibatkan hujan deras yang disertai angin kencang tidak sampai menimbulkan korban jiwa maupun korban material.

Depok Hujan Es padahal Kemarau, Begini Penjelasan BMKG

"Hanya saja sempat mengganggu para pengendara namun dengan kesigapan personil Polsek Benoa yang dibantu warga lalu lintas dapat normal kembali," kata Kompol Ketut Budiana.

Ia mengimbau kepada warga agar hati-hati di jalan khususnya pada saat melintasi jalan yang ada pohonnya, 

"Apabila warga menemukan adanya pohon tumbang agar segera melaporkan ke kantor Polisi Kami akan akan segera turun untuk menanganinya," ucapnya.

Kantor Kecamatan di Manggarai Barat, NTT, tertimpa tower BTS

Tower BTS di Manggarai Barat Roboh Timpa Kantor Kecamatan

Angin kencang yang menerjang wilayah Kecamatan Kuwus Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur (NTT), merobohkan tower BTS hingga menimpa kantor kecamatan

img_title
VIVA.co.id
28 Oktober 2024