Respons Anies Soal Tom Lembong Jadi Tersangka Kasus Korupsi: Orang yang Lurus dan Tak Neko-neko

Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Sumber :
  • Youtube Anies Baswedan

Jakarta, VIVA – Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan buka suara usai Kejaksaan Agung (Kejagung) RI menetapkan Thomas Trikasih Lembong resmi ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi impor gula. Tom Lembong menjadi tersangka berstatus sebagai mantan Menteri Perdagangan RI periode 2015-2016.

Anies menjelaskan bahwa Tom Lembong adalah sosok yang memiliki integritas yang tinggi. Hal itu dikatakan Anies karena dirinya sudah berteman dengan Tom Lembong selama 20 tahun lamanya.

"Saya bersahabat dengan Tom hampir 20 tahun dan mengenalnya sebagai pribadi berintegritas tinggi," ujar Anies Baswedan dalam cuitan di akun X pribadinya, dikutip Rabu 30 Oktober 2024.

Anies Baswedan di rumah pribadinya

Photo :
  • VIVA.co.id/Zendy Pradana

Anies menyebutkan, mantan Co-captain Timnas Amin (Anies-Muhaimin) itu merupakan sosok yang selalu fokus dalam memperjuangkan kalangan menengah di Indonesia yang tengah terhimpit. 

"Tom selalu prioritaskan kepentingan publik dan ia juga fokus memperjuangkan kelas menengah Indonesia yang terhimpit," kata Anies.

Anies juga menjelaskan bahwa Tom Lembong adalah sosok yang lurus dan merupakan tipe orang yang tidak pernah neko-neko.

"Tom adalah orang yang lurus dan bukan tipe orang yang suka neko-neko. Karena itu selama karier-panjang di dunia usaha dan karier-singkat di pemerintahan ia disegani, baik lingkup domestik maupun internasional," kata Anies.

Anies kaget setelah mendengar kabar Kejagung menetapkan Tom Lembong menjadi tersangka dalam kasus korupsi.

"Kabar ini amat-amat mengejutkan. Walau begitu kami tahu proses hukum tetap harus dihormati. Kami percaya aparat penegak hukum dan peradilan akan menjalankan proses secara transparan dan adil," ujarnya.

Anies mengatakan bahwa dirinya akan tetap mendukung dalam bentuk moral untuk Tom Lembong. Tapi, dukungan lainnya juga harus tetap dilakukan.

Anies turut memberikan pesan moral untuk Tom Lembong. Dia meminta kepada Tom agar tetap mencintai Indonesia meski sudah terjerat kasus korupsi.

"Tom, jangan berhenti mencintai Indonesia dan rakyatnya, seperti yang telah dijalani dan dibuktikan selama ini. I still have my trust in Tom, dan doa serta dukungan kami tidak akan putus," kata Anies.

"Kami ingin negeri ini membuktikan bahwa yang tertulis di Penjelasan UUD 1945 masih valid yaitu, 'Negara Indonesia adalah negara berdasarkan hukum (Rechtsstaat), bukan negara berdasarkan kekuasaan belaka (Machtstaat).'," ujarnya.

Sebelumnya diwartakan, Kejaksaan Agung (Kejagung) RI kembali menetapkan tersangka baru dalam kasus korupsi pada kegiatan importasi gula.

Anies Baswedan: Saya Tentu Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta, Sudah Jelas

Adapun tersangka baru dalam kasus korupsi impor gula itu yakni mantan Menteri Perdagangan RI Thomas Trikasih Lembong alias TTL.

"Pada hari ini Selasa 29 Oktober 2024 Penyidik pada Jampidsus menetapkan status saksi terhadap dua orang menjadi tersangka karena telah memenuhi alat bukti bahwa yang bersangkutan telah melakukan tindak pidana korupsi," ujar Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus, Abdul Qohar kepada wartawan di Kejagung RI, Selasa 29 Oktober 2024.

Ridwan Kamil Janji Perbanyak Trotoar Empat Kali Lipat di Jakarta jika Jadi Gubernur

"Kedua tersangka itu adalah TTL selalu Menteri Perdagangan 2015-2016. Kedua, tersangka atas nama CS selaku direktur pengembangan bisnis PT PPI 2015-2016," lanjutnya.

Qohar menuturkan kedua tersangka itu dinilai melanggar Pasal 2 ayat 1 atau Pasal 3 UU Tipikor jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.

Anies Pastikan "Anak Abah" Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta
Dok. Istimewa

Ucapkan Terima Kasih ke Anies, Pramono Janji Lanjutkan Programnya di Jakarta

Pramono Anung mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Anies Baswedan karena memberikan dukungan kepadanya dan Rano Karno dalam kontestasi Pilgub Jakarta 2024.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024