Meski Diguyur Hujan, AHY Bagikan Pengalaman Ikut Pemeriksaan Pasukan di Akmil

AHY saat memeriksa kesiapan pasukan Parade Senja (dok instagram @agusyudhoyono)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Cahyo Edi (Yogyakarta)

Magelang, VIVA – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membagikan pengalamannya diajak Presiden Prabowo Subianto untuk memeriksa pasukan di acara Parade Senja.

Kesan Para Menteri soal Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang: Seperti Shock Therapy!

Parade Senja ini digelar di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada Jumat 25 Oktober 2024. Saat Parade Senja digelar, hujan cukup deras mengguyur wilayah Magelang dan sekitarnya.

Saat pemeriksaan pasukan, AHY nampak bersama Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto dan Menko Bidang Hukum Yusril Ihza Mahendra. Ketiganya berada dalam satu mobil saat memeriksa pasukan.

Mendagri Tito Karnavian Ulang Tahun, Diguyur Air Teman Kabinet hingga Basah Kuyup

AHY melalui akun Instagramnya mengaku merasa terhormat karena mendapatkan kesempatan untuk ikut memeriksa kesiapan pasukan saat Parade Senja di Akmil.

"Saya merasa terhormat diberikan kesempatan untuk memeriksa pasukan bersama Bapak Presiden, Panglima TNI, Kapolri serta para Menteri Koordinator lainnya dalam Upacara Parade Senja di Akademi Militer," tulis AHY.

Pecah! Budi Arie hingga Haikal Hassan Goyang Koplo Bareng Taruna Akmil

AHY menceritakan meski Parade Senja diguyur hujan namun hal itu tidak melemahkan semangat para peserta Parade Senja. Hujan yang turun, lanjut AHY, justru membuatnya merasa terkenang pada momentum 27 tahun lalu.

Saat itu, AHY terkenang pada masa-masa saat menjadi seorang taruna di Akmil. AHY diketahui menempuh pendidikan di Akmil sejak 1997 dan lulus ditahun 2000.

"Hujan yang mengguyur tidak melemahkan semangat kami, malah menambah suasana patriotisme dan mengingat kembali pada kenangan masa-masa menjadi taruna 27 tahun lalu," ungkap AHY.

AHY menambahkan usai Parade Senja, peserta Retreat Kabinet Merah Putih kemudian mengikuti acara makan bersama. Saat acara makan bersama ini, Prabowo sempat memberikan pesan-pesan kebangsaan.

"Acara ini diakhiri dengan makan malam bersama, di mana Bapak Presiden menyampaikan pesan-pesan kebangsaan serta menekankan pentingnya nilai-nilai dan semangat patriotisme," tutup AHY.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya