Prabowo akan Naik Maung dari Adisutjipto ke Akademi Militer Magelang

Maung MV3 Garuda Limousine
Sumber :
  • Instagram PT Pindad

Yogyakarta, VIVA – Presiden Prabowo Subianto beserta para menteri di Kabinet Merah Putih akan melakukan serangkaian acara di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Rangkaian acara di Akmil ini berisi pembekalan Prabowo kepada para menteri.

Prabowo Panggil Pengusaha ke Istana, Anindya Bakrie: Kita Mesti Kompak Ciptakan Iklim Sehat

Berdasarkan informasi yang diperoleh VIVA.co.id, Prabowo dijadwalkan akan tiba di Bandara Adisutjipto Yogyakarta pada Kamis 24 Oktober 2024 sekitar pukul 15.30 WIB. Nantinya Prabowo akan menggunakan jalur darat untuk menuju ke Akmil.

Maung MV3 Garuda Limousine

Photo :
  • PT Pindad
Prabowo Bertemu 8 Pengusaha Kelas Kakap RI, Bahas Apa?

Koordinator Substansi Bagian Humas dan Protokol Setda DIY Ditya Nanaryo Aji mengatakan Prabowo akan tiba di Adisutjipto pukul 15.30 WIB. 

"Menginformasikan, Presiden Pukul 15.30 WIB akan mendarat di Lanud Adisucipto. Selanjutnya dengan jalan darat menggunakan Mobil Maung ke Magelang," kata Ditya.

Prabowo Bidik Target Tax Ratio hingga 15 Persen di 2029

Nantinya saat mengendarai Maung ini dari Bandara Adisutjipto hingga Akmil akan ada penyambutan dari masyarakat. Penyambutan ini akan dilakukan oleh masyarakat disepanjang jalan yang dilewati Prabowo.

Arahan Presiden RI Prabowo Subianto di depan para pengusaha

Prabowo Kenalkan Konglomerat ke Ray Dalio: Pak Hashim, Adik Saya Sendiri

Investor kawakan Amerika Serikat sekaligus pendiri Bridgewater Associates, Ray Dalio turut hadir di Istana Negara Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2025