Prabowo Bakal Kumpulkan Menteri Kabinetnya di Magelang, Prasetyo Hadi Bilang Begini
- VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham
Jakarta, VIVA – Presiden RI Prabowo Subianto berencana akan mengumpulkan semua Menteri Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Prasetyo Hadi pun mengungkap hal ini.
Diketahui, Prasetyo Hadi telah dipercaya Prabowo Subianto menjadi Menteri Sekertaris Negara (Mensesneg) RI.
Prasetyo menyebut rencana Prabowo bakal kumpulkan Menteri Kabinet Merah Putih di Magelang memang ada. Menurutnya, Prabowo nanti bakal memberikan materi pembekalan di Magelang pada 25-27 Oktober 2024.
"Ada rencana, ada rencana beliau akan mengumpulkan kita kembali dalam satu kegiatan di akademi militer," ujar Prasetyo Hadi kepada wartawan dikutip Senin 21 Oktober 2024.
Prasetyo menyebutkan ada beberapa program yang bakal disampaikan oleh Prabowo Subianto dalam pembekalan besok. Salah satunya yakni, program prioritas.
Ia menyebut akan ada petunjuk dan arahan kepada masing-masing kementerian.
"Pertama ya pembekalan tentunya. Yang kedua beliau akan menjelaskan program-program prioritas pemerintah yang kemudian itu juga ajan memberikan petunjuk-petunjuk dan arahan-arahan teknis kepada masing-masing kementerian," kata Prasetyo.
Prasetyo mengungkap alasan lain Prabowo mengumpulkan menteri. Diantaranya untuk mengenal satu sama lain mengingat jumlah kementerian kini bertambah.
"Kenapa dikumpulkan jadi satu? Supaya masing-masing dapat saling mengenal satu sama lain. Itu kan belum semua juga saling mengenal," ucap Prasetyo.
"Jumlah kementerian yang bertambah dari periode yang lalu, tentu membutuhkan kerjasama yang erat. Oleh karena itulah Pak Prabowo mempercepat proses kerjasamanya itu dengan kita sering-sering dikumpulkan," lanjutnya.