Suasana Halim Jelang Jokowi Mau Pulang ke Solo Usai Purnatugas

Suasana Halim Perdanakusuma
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Jakarta, VIVA - Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) bakal pulang ke kampung halamannya di Solo dengan pesawat dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, sore ini.

Jokowi Akhir Pekan Ini Bakal Hadiri Kampanye Akbar RK-Suswono

Berdasar pantauan, sudah ada relawan Jokowi di pinggir-pinggir jalan Halim. Diduga mereka mau menunggu kehadiran Jokowi. Namun, mereka masih duduk-duduk di bawah pohon belum berdiri di pinggir jalan.

Sementara itu, kondisi di Landasan Udara Halim sendiri sudah nampak mempersiapkan kedatangan Jokowi yang bakal pulang ke Solo dengan pesawat dari sana. Nampak sudah ada dua pesawat milik TNI Angkatan Udara disiapkan. Satu pesawat bernomor registrasi A-7306 dan satu lagi bernomor A-7309.

Alasan Jokowi Dukung Cagub-Cawagub Jateng Ahmad Luthfi dan Taj Yasin

Prabowo standing ovation ucapkan terima kasih ke Presiden Jokowi

Photo :
  • Tv Parlemen

Meski begitu, belum diketahui dengan pesawat yang mana dipakai eks Gubernur DKI Jakarta bertolak ke Solo dari Jakarta. Beberapa delegasi negara yang menghadiri pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka juga mulai meninggalkan Tanah Air dari Halim. Salah satunya dari Malaysia dan Thailand.

Jokowi: Masalah Macet dan Banjir di Jakarta Sedikit-sedikit Mulai Terselesaikan

Sebelumnya diberitakan, para mantan Menteri Kabinet Indonesia Maju rencananya akan melepas keberangkatan mantan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) pulang ke rumahnya Solo, Jawa Tengah pada Minggu, 20 Oktober 2024. Rencananya, Jokowi akan pulang ke Solo naik pesawat dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi mengatakan para mantan Menteri Kabinet Indonesia Maju akan melepas keberangkatan Jokowi di Halim Perdanakusuma pada Minggu sore.

“Para Menteri Kabinet Indonesia Maju rencana akan ikut melepas keberangkatan Pak Jokowi ke Solo di Bandara Halim sore ini,” kata Hasan Nasbi saat dikonfirmasi wartawan.

Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) dan cagub Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil di kawasan Jakarta Pusat, Senin, 18 November 2024 malam

Jokowi Turun Gunung Bantu Menangkan RK di Pilgub Jakarta: Kita Hanya Ikhtiar

Jokowi rencananya akan hadiri kampanye akbar RK-Suswono di Lapangan Banteng, akhir pekan ini.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024