Eddy Soeparno Harap Iluni FHUI Bisa Perkuat Konstruksi Hukum di Indonesia

Pimpinan MPR RI dari Fraksi PAN Eddy Soeparno.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Pemilihan Ketua Umum Iluni FHUI periode 2024-2027 telah masuk pada periode kampanye pada 14 Oktober hingga 8 November 2024. Ada lima calon dari berbagai Angkatan. 

Wakil Ketua Majelis Persmusyawaratan Rakyat (MPR) Eddy Soeparno berharap Calon Ketua Umum Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia (Iluni FHUI) dapat memberikan masukan-masukan yang konstruktif, membangun, dan mencerahkan untuk perkembangan ilmu hukum di Indonesia.

“Kandidat calon ketua umum harus semakin aktif memberikan masukan-masukan yang konstruktif, yang membangun, yang mencerahkan untuk pengembangan ilmu hukum di Indonesia,” kata Eddy yang baru saja dilantik menjadi Wakil Ketua MPR untuk masa bakti 2024-2029, dikutip dari keterangannya, Jumat, 18 Oktober 2024.

Eddy yang juga merupakan alumni FHUI, mengaku mengenal salah satu kandidat calon ketua umum yang akan berlaga dalam pemilihan ketua umum Iluni FHUI periode mendatang, yaitu Yusuf Didi Setiarto Angkatan 1994.

Wakil Ketua MPR RI Eddy Soeparno

Photo :
  • Dok. Istimewa

“Saya mengenal Didi, dan saya yakin bahwa Didi memiliki kapasitas untuk membawa Ikatan Alumni (Iluni) FHUI berkontribusi lebih besar dalam perkembangan hukum di Tanah Air,” kata Eddy.

Eddy melanjutkan, kontribusi Didi akan berdampak pada aspek-aspek hukum yang sudah sangat berkembang dan melingkupi hukum lingkungan, hukum terkait IT, hingga hukum yang menyangkut artificial intelligent (AI) dan lain-lain.

“Kami yakin, Didi mampu membawa Iluni berperan memberikan sumbangsih kepada seluruh masyarakat. Hal itu agar Iluni FHUI betul-betul menjadi terdepan dalam mendorong perkembangan hukum yang akan datang,” katanya.

Dalam kontestasi Pemilihan Ketua Umum Iluni FHUI periode 2024-2027, Eddy optimis Didi mampu memenangkannya.

“Harapan kami, Pak Didi tentu akan memenangkan kontestasi untuk menjadi ketua ILUNI FHUI 2024-2027,” katanya.

Eddy berpendapat, Didi memiliki visi yang kuat untuk memberikan arah dalam setiap keputusan-keputusan penting.

“Saya rasa ini salah satu pertimbangan penting dalam memilih calon Ketua Umum Iluni FHUI,” katanya.

Menurutnya, Didi merupakan sosok yang cepat dan matang dalam mengambil keputusan. “Hal ini saya rasa penting untuk membawa orgasisasi sebesar Iluni FHUI ke jenjang yang lebih baik,” kata Eddy.

Seperti diketahui, Didi merupakan sosok yang belakangan banyak diperbincangkan sebagai salah satu kandidat ketua umum Iluni FHUI. Untuk saat ini, Didi dipercaya sebagai Direktur Legal dan Manajemen Human Capital PT PLN (Persero).

Di bawah kepemimpinannya, PLN berhasil meraih Human Capital Maturity Assessment BUMN dengan pengelolaan Human Capital terbaik se-Indonesia.

Kutuk Aksi Carok di Madura, Ulama Bangkalan Desak Proses Hukum segera Dilakukan

Pimpinan Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno

Photo :
  • Dok. Istimewa

Kepercayaan masyarakat untuk Didi juga tercermin dari penghargaan yang diberikan kepada Didi sebagai Brilliant Human Capital Director of the Year 2023 dalam ajang Indonesia Human Capital Brilliance Awards (ICBA) 2023.

Waka MPR Ibas ke Mahasiswa di Gedung DPR: Anda Mau Jadi Politisi, Disini Tempatnya

Didi juga pernah menjabat sebagai Head Legal Counsel SKK Migas (2013-2015), Special Advisor untuk Wakil Menteri ESDM (2017-2019), dan CEO Advisor di Pertamina (2019-2020).

Mahfud Md Nilai Demokrasi dan Hukum Indonesia Berada pada Situasi yang Tepat
Roy Marten dan Armstrong

Roy Marten dan Amstrong Sembiring Sepakat untuk Perjuangkan Hal Ini

Roy Marten menilai langkah hukum ini sebagai bentuk perjuangan yang cerdas, relevan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024