4 Peraih Adhi Makayasa Lulusan Terbaik Akmil Masuk Kabinet Prabowo, Siapa Saja?

VIVA Militer: Kasum TNI Letjen TNI Muhammad Herindra
Sumber :
  • Puspen TNI

Jakarta, VIVA – Presiden 2024-2029 terpilih Prabowo Subianto telah memanggil total 49 tokoh yang digadang-gadang sebagai calon Menteri dan Wakil Menteri di kediamannya di Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Senin 14 Oktober 2024.

Mereka yang dipanggil ke Kertanegara itu dipersiapkan dalam kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran selama lima tahun ke depan untuk membantu Prabowo di kabinet pemerintahan.

Dari 49 tokoh, empat di antaranya adalah peraih Adhi Makayasa atau lulusan terbaik di Akademi Militer (Akmil) yang dipanggil dan hadir ke Kertanegara kemarin, berikut empat namanya:

1. Mayor TNI (purn) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kediaman Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Yang pertama adalah Ketua Umum Partai Demokrat, Mayor TNI Agus Harimurti Yudhoyono atau yang akrab disapa AHY yang merapat ke Kertanegara kemarin.

“Dan saya sendiri diminta untuk bisa membantu menjalankan peran yang strategis ke depan,” kata AHY, Senin 14 Oktober 2024.

Ia mengatakan dirinya diminta Prabowo Subianto untuk membangun Indonesia baik itu pembangunan fisik maupun SDM.

AHY merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) terbaik dan meraih  medali Adhi Makayasa pada Desember 2000 sekaligus mendapatkan penghargaan pedang Tri Sakti Wiratama.

Tak berhenti di situ, AHY mengikuti kursus di Sekolah Dasar Kecabangan Infanteri dan menjadi lulusan terbaik Combat Intel 2001.

Pada tahun berikutnya saat ia menduduki kursi Komandan Peleton di Batalyon Infanteri Lintas Udara 305/Tengkorak dari jajaran Brigif Linud 17 Kostrad, ia pun diberangkatkan ke Aceh untuk mengamankan daerah tersebut dari para pemberontak.

Pada tahun 2005, Agus berhasil menyelesaikan studi magisternya dan memperoleh gelar Master of Science in Strategic Studies dari Rajaratnam School of International Studies, Nanyang Technological University.

2 . Letkol TNI (Purn) MI Sulaiman Suryanagara

Politikus Demokrat Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanagara

Photo :
  • ist

Selanjutnya Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanagara, Purnawirawan Letnan Kolonel TNI itu merupakan sahabat AHY yang juga ikut dipanggil Prabowo Subianto ke Kertanegara.

"Tadi beliau memanggil saya dan saya mewakili partai Demokrat yang diminta kesediaannya oleh beliau untuk membantu beliau di kabinet," kata Sulaiman Suryanegara di Kertanegara, Senin 14 Oktober 2024.

Politikus Partai Demokrat itu mengaku diberikan tugas oleh Prabowo untuk menjalani tugas dan jabatan strategis khususnya menyangkut pembangunan di Indonesia Timur.

MI Sulaiman Suryanegara merupakan lulusan terbaik Akademi Militer (Akmil) pada 1999 hingga meraih penghargaan Bintang Adhi Makayasa dari Presiden Republik Indonesia.

Berpengalaman sebagai Komandan Batalyon Kavaleri 4/KC Kodam III Siliwangi pada 2016 dan pada 2017 ia menjadi dosen tetap di Universitas Pertahanan (Unhan) hingga tahun 2019.

3. Marsdya TNI (Purn) Donny Ermawan Taufanto

VIVA Militer: Marsekal Madya TNI Donny Ermawan Taufanto

Photo :
  • Penkoopasau II

Purnawirawan Marsekal Madya TNI Donny Ermawan ikut dipanggil Prabowo Subianto ke kertanegara dan menjadi calon Kabinet Pemerintahan Prabowo Subianto.

Donny mengatakan, perbincangannya dengan presiden terpilih Prabowo Subianto tak berlangsung lama, sebab kata Donny keduanya sudah saling dekat.

"Saya sudah sering ketemu dengan beliau (Prabowo). Jadi, intinya cuma akan diberikan penugasan sesuai dengan bidang saya. Kira-kira seperti itu," kata Donny.

Marsdya TNI (Purn) Donny Ermawan Taufanto kini menjabat sebagai Sekjen Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, ia merupakan lulusan terbaik Akademi Militer (Akmil) peraih Medali Adhi Makayasa di tahun 1988.

Misteri Detasemen Harimau, Pasukan yang Disebut-sebut Paling Ditakuti dan Lebih Hebat dari Kopassus

Purnawirawan Perwira Tinggi (Pati) dari TNI Angkatan Udara (AU) Donny Ermawan memiliki jabatan terakhir di militer sebagai Jenderal bintang tiga TNI AU Marsekal Madya.

4. Letnan Jenderal TNI (Purn) Muhammad Herindra

Jelang Pemungutan Suara Pilkada, Megawati Ingatkan TNI-Polri untuk Netral

Wakil Menteri Pertahanan Herindra

Photo :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Terakhir yakni Purnawirawan Letnan Jenderal (Letjen) TNI Muhammad Herindra yang menjadi calon kabinet pemerintahan Prabowo Subianto untuk lima tahun ke depan.

Kolonel Benrie Resmi Jabat Komandan Brigif 17 Kujang 1 Kostrad

Mantan TNI jenderal bintang 3 dan sekaligus Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) itu tidak memberikan keterangan secara spesifik, jabatan apa yang bakal ia emban dalam kabinet pemerintahan Prabowo Subianto.

“Ya, intinya saya diperintahkan untuk membantu beliau,” ujar Herindra kepada wartawan di Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Senin 14 Oktober 2024.

Muhammad Herindra merupakan lulusan terbaik Akademi Militer (Akmil) yang mendapatkan penghargaan Adhi Makayasa pada 1987 sekaligus penghargaan Tri Sakti Wiratama.

Usai lulus dari Akmil, ia kemudian bergabung dalam satuan Kopassus, ia juga menangani unit khusus penanggulangan Terorisme pada 2001.

Puncak Karier Letjen TNI Muhammad Herindra saat ia ditugaskan menjadi  Wakil Komandan Jenderal Kopassus pada 2013, kemudian menjadi Pangdam III/Siliwangi di Jawa Barat periode pada 2016. Lepas dari Pangdam Siliwangi, Herindra dipercaya menjabat Pa Sahli Tk. III Bidang Hubint Panglima TNI periode 2017-2018.

Hingga akhirnya ia diangkat menjadi Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 2020.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya