Promosi Besar di Tubuh Polri, 7 Perwira Tinggi Naik Pangkat Jadi Irjen Pol Bintang Dua

Kapolri Mutasi Perwira Tinggi (pati) dan Perwira Menengah (pamen)
Sumber :
  • Divisi Humas Polri

Jakarta, VIVA –  Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo baru saja melakukan mutasi dan promosi besar-besaran di lingkungan Polri.

Sebanyak tujuh Perwira Tinggi (Pati) Polri resmi mendapatkan kenaikan pangkat menjadi Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol).

Keputusan ini merupakan bagian dari rotasi dan mutasi terhadap 309 perwira lainnya, yang dilakukan untuk meningkatkan efektivitas dan kinerja Polri dalam melayani masyarakat.

Tertuang dalam empat dalam empat Surat Telegram bernomor ST/2098/IX/KEP./2024, ST/2099/IX/KEP./2024, ST/2100/IX/KEP./2024, serta ST/2101/IX/KEP./2024 tertanggal Jumat 20 September 2024.

Kapolri menyatakan bahwa mutasi dan promosi adalah proses alamiah di dalam organisasi untuk memastikan regenerasi dan optimalisasi kemampuan internal.

"Mutasi dan rotasi adalah proses alamiah di organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja,” kata  Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangan yang dikutip Senin, 7 Oktober 2024.

Menurutnya, pergeseran jabatan ini merupakan bagian dari upaya untuk menjaga dinamika organisasi dan memberikan kesempatan kepada para perwira untuk mengemban tugas baru.

Tour of duty, sambung Trunoyudo, adalah hal yang penting untuk memastikan setiap personel mendapatkan pengalaman baru dan menyesuaikan diri dengan tantangan berbeda di setiap wilayah.

Jumlah KKB di Papua Berpotensi Bertambah, Kapolri Instruksikan Brimob Lakukan Ini

7 Brigadir Jenderal yang Mendapat Kenaikan Pangkat

Dalam promosi kali ini, tujuh Brigadir Jenderal resmi naik pangkat menjadi Irjen Pol. Berikut daftar nama-nama perwira yang mendapatkan promosi:

Brimob Bebaskan Pilot Susi Air Usai Disandera KKB, Kapolri: Internasional Trust ke Indonesia
  1. Brigjen Pol Edy Murbowo – Dir Binpotmas Korbinmas Baharkam Polri mendapat promosi menjadi Kakorbinmas Baharkam Polri, menggantikan Irjen Pol Roycke Harry Langie.
  1. Brigjen Pol Musa Ikipson Manaek Muara Tampubolon – Pati Itwasum Polri penugasan pada Kompolnas dipromosikan menjadi Widyaiswara Kepolisian Utama TK I Sespim Lemdiklat Polri, menggantikan Irjen Pol Dadang Hartanto.
Kapolri Sebut Sepanjang 2023-2024 Ada 181 Teroris Ditangkap
  1. Brigjen Pol Budi Widjanarko – Irwil III Itwasum Polri dipromosikan menjadi Widyaiswara Kepolisian Utama TK I Sespim Lemdiklat Polri, menggantikan Irjen Pol Eddy Hartono.
  1. Brigjen Pol Sugeng Suprijanto – Wakapolda Kepulauan Bangka Belitung mendapat promosi sebagai Sahli Sosbud Kapolri, menggantikan Irjen Pol Armia Fahmi.
  1. Brigjen Pol Iwan Kurniawan – Karo Wassidik Bareskrim Polri mendapat promosi sebagai Sahli Sosek Kapolri, menggantikan Irjen Pol Herry Rudolf Nahak.
  1. Brigjen Pol Bariza Sulfi – Wakapolda Jawa Barat kini menjabat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama TK I Sespim Lemdiklat Polri, menggantikan Irjen Pol Yudawan Roswinarso.
  1. Brigjen Pol Prima Heru Yulihartono – Karo Labdokkes Pusdokkes Polri mendapat promosi sebagai Karumkit Bhayangkara TK I Pusdokkes Polri, menggantikan Irjen Pol Hariyanto.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya