Jelang Akhir Jabatan, Prabowo Soroti 7 Warisan Jokowi dalam 2 Periode

Momen Presiden Jokowi Bersama Prabowo Jalan Santai di Depan Istana Garuda IKN
Sumber :
  • Sekretariat Presiden

Jakarta, VIVA – Presiden terpilih Prabowo Subianto menyoroti tujuh warisan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), termasuk pembangunan jalan tol, pengembangan UMKM, dan modernisasi transportasi. Ia juga menyebut Jokowi sebagai "Man of Vision" yang memiliki ide-ide besar.

Pimpinan MPR Eddy Soeparno Dukung Usulan Gelar Pahlawan Nasional untuk RM Margono Kakek Prabowo

Dalam sebuah postingan yang viral baru-baru ini di akun Instagram @benpro, Prabowo mengucapkan bahwa dirinya merasa menyatu dengan Jokowi, bukan karena chemistry, melainkan karena kesamaan visi dan misi untuk membangun Indonesia jauh lebih baik.

"Visi beliau adalah sama dengan visi saya," kata Prabowo.

Resmi Jadi WNI, Kevin Diks Janjikan Hal Ini pada Presiden Prabowo

Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu, 25 September 2024

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Menurut Menteri Pertahanan RI itu, selama Jokowi menjabat dua periode banyak perubahan dan inovasi yang diberikan oleh Jokowi. Legacy itu dapat dilihat dari 7 ide besar Jokowi selama menjabat.

Prabowo Endorse Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng, Budi Gunawan: Boleh-boleh Saja

Jalan Nasional dan Tol

Di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi ada beberapa proyek jalan nasional dan tol yang signifikan seperti Jalan Tol Trans-Jawa, yang menghubungkan ujung barat hingga timur Pulau Jawa dengan berbagai ruas tol yang sudah beroperasi, Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Elevated, yang juga tol elevated pertama di Indonesia untuk mengurangi kemacetan di jalur tersebut, Jalan Tol Manado-Bitung, yang meningkatkan konektivitas di Sulawesi Utara, Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi, guna mempercepat akses antara Medan dan Kualanamu, Jalan Tol Palembang-Indralaya, untuk meningkatkan aksesibilitas di Sumatera Selatan, Jalan Tol Bali Mandara, yang menghubungkan Pulau Bali dengan pelabuhan dan meningkatkan pariwisata, Jalan Nasional Pembangunan dan perbaikan berbagai ruas jalan nasional di seluruh Indonesia untuk meningkatkan aksesibilitas.

Dalam data Badan Pusat Statistik (BPS), sepanjang satu dekade Jokowi, total panjang jalan negara bertambah 592 km dari 46.432 km menjadi 47.024 km.

Sementara itu, melansir dari Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), pada Kamis, 3 Oktober 2024, selama 10 tahun jalan tol yang telah dibangun sepanjang 2.432 km.

Proyek-proyek ini bertujuan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan memperlancar mobilitas di seluruh wilayah Indonesia.

Pembangunan Tol Laut

Tol Laut yang diimplementasikan pada era Presiden Joko Widodo bertujuan untuk meningkatkan konektivitas antar pulau dan menurunkan biaya logistik di Indonesia. 

Program Tol Laut juga diharapkan dapat mendorong pemerataan ekonomi dan memperkuat ketahanan pangan serta pasokan barang di seluruh Indonesia.

Pengembangan tol laut yang di era Jokowi tercatat menghubungkan 115 pelabuhan. Program ini mampu menurunkan harga bahan pokok hingga 30 persen dengan dampak signifikan terjadi di bagian timur Indonesia.

Meningkatkan UMKM

Di era Presiden Joko Widodo, berbagai langkah dilakukan untuk meningkatkan UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah).

Langkah-langkah ini bertujuan untuk mendorong pertumbuhan UMKM sebagai motor penggerak ekonomi nasional.

Menghidupkan Periwisata

Saat ini banyak pariwisata yang bermunculan. Hal ini tidak lepas dari visi aksi Jokowi yang membuat beberapa daerah memunculkan pariwisata. Kondisi ini tentunya menjadi dasar urat nadi perekonomian nasional.

Pariwisata di era Jokowi juga mengalami beberapa perkembangan signifikan. Pemerintah fokus pada pengembangan infrastruktur, seperti jalan, bandara, dan pelabuhan, untuk mendukung aksesibilitas ke destinasi wisata.

Jokowi pun mendorong pengembangan wisata berbasis budaya dan alam, dengan promosi destinasi seperti Bali, Labuan Bajo, dan Borobudur. Kebijakan terkait peningkatan kualitas sumber daya manusia di sektor pariwisata dan pelatihan bagi pelaku industri juga diperkuat.

Selain itu, ada upaya untuk meningkatkan promosi pariwisata melalui berbagai event internasional dan kerja sama dengan negara lain.

Transportasi Modern Era Jokowi

Di era Presiden Joko Widodo, sejumlah inisiatif transportasi modern diluncurkan untuk meningkatkan sistem transportasi di Indonesia, seperti Proyek MRT (Mass Rapid Transit) Jakarta dan LRT (Light Rail Transit) untuk mengurangi kemacetan dan meningkatkan mobilitas, hingga Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung yang dirancang untuk mempercepat perjalanan antar kota.

Inisiatif-inisiatif ini bertujuan untuk menciptakan sistem transportasi yang lebih efisien, modern, dan ramah lingkungan.

Internet Merata di Seluruh Indonesia

Di era Presiden Joko Widodo, program untuk memperluas akses internet merata di seluruh Indonesia dilakukan melalui beberapa inisiatif, seperti Palapa Ring, Program Satu Juta WiFi, hingga Digitalisasi Pendidikan.

Inisiatif ini bertujuan untuk menciptakan pemerataan akses internet yang dapat mendukung perkembangan ekonomi dan pendidikan di seluruh Indonesia.

Cintai Produk Lokal

Presiden Jokowi dan para menteri beli produk lokal saat ke Mal di Pekanbaru

Photo :
  • Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden

Keberadaan internet juga tidak hanya membuat slogan Cintai Produk Indonesia sekadar kalimat melainkan penerapan yang begitu nyata.

Banyak anak muda yang bangga mencicipi produk Indonesia, mulai dari makanan, minuman seperti kopi, sepatu, hingga pakaian. Tidak hanya itu, banyak selebgram hingga seleb TikTok yang kini membuka ruang endorse gratis untuk beberapa produk lokal.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya