Daftar 7 Panelis Debat Perdana Pilkada Jakarta 2024

Anggota KPU DKI Jakarta, Astri Megatari di Kantor KPU DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis, 3 Oktober 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta, VIVA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta akan menggelar debat perdana Pilkada Jakarta 2024 pada Minggu, 6 Oktober 2024. Tema yang diangkat pada debat perdana ini yaitu penguatan sumber daya manusia (SDM) dan transformasi Jakarta menjadi kota global.

Survei Poltracking Prediksi Agustiar Sabran-Edy Pratowo Menang Pilgub Kalteng 2024

Hal itu disampaikan anggota KPU DKI Jakarta, Astri Megatari usai menggelar technical meeting terkait pelaksanaan debat perdana, Kamis, 3 Oktober 2024.

"Tema debatnya itu adalah penguatan SDM dan transformasi Jakarta menjadi kota global," kata Astri kepada wartawan di Kantor KPU DKI Jakarta.

Khofifah-Emil Tutup Hari Terakhir Kampanye Gelar Doa Bersama Warga Jatim

Debat perdana ini direncanakan berlangsung pada hari Minggu, 6 Oktober, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Photo :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Astri menyebut, tema debat tersebut mencakup beberapa aspek, mulai dari penguatan untuk ketahanan budaya, pembangunan sumber daya manusia, program untuk perempuan, anak, kaum marjinal dan disabilitas.

Tiga Lembaga Survei Catat Elektabilitas Agustiar-Edy Unggul di Pilgub Kalteng

"Lalu juga bagaimana paslon ini menghadirkan visi misinya terkait bagaimana nanti ketika Jakarta tidak lagi menjadi ibu kota, namun arahnya adalah menjadi kota global," tutur dia.

Sementara itu, Astri menyebut akan ada tujuh orang panelis dalam debat perdana Pilkada Jakarta 2024. Salah satu panelisnya yaitu Dr. gun Gun Heryanto, pakar komunikasi politik.

Berikut merupakan daftar 7 panelis debat perdana Pilkada Jakarta 2024:

1. Dr. Gun Gun Heryanto, MSI
2. Dr. Beki Mardani, MM
3. Prof. Dr. R. Siti Zuhro, MA
4. Prof. Dr. Nurliah Nurdin Ssos, MA
5. Dr. Ahsanul Minan
6. Dr. Didik Suharyanto
7. Andhyta Firselly Utami

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya