Pengundian Nomor Urut Paslon Pilkada, Polres Tangerang Gelar Penutupan Jalur di Sekitar KPU

Kasatlantas Polres Kota Tangerang, AKP Riska Tri Arditia
Sumber :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)

Tangerang, VIVA - Proses Pilkada serentak 2024 memasuki tahapan pengundian nomor urut yang dilakukan bersamaan hari ini, Senin, 23 September 2024.  Salah satunya di Kabupaten Tangerang. Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, dijadwalkan akan menggelar pengundian pada pukul 19.00 WIB untuk tiga pasangan calon (paslon) yang telah ditetapkan.

Adanya agenda tersebut, Satlantas Polres Kota Tangerang, melakukan penutupan jalur sementara pada area kantor KPU Kabupaten Tangerang, yang dijadikan lokasi pengundian nomor urut pasangan calon di pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tangerang.

Kasatlantas Polres Kota Tangerang, AKP Riska Tri Arditia mengatakan, pihaknya melakukan penutupan jalur di Jalan KH. Sykeh Nawawi Arah Cikupa (Area Kantor KPU Kabupaten Tangerang).

Ridwan Kamil Janji Perbanyak Trotoar Empat Kali Lipat di Jakarta jika Jadi Gubernur

"Kita tutup area setempat, dan dilakukan rekayasa lalu lintas di sekitar KPU, dimana jalur itu biasa dilintasi pengguna jalan yang akan dari dan menuju pusat pemerintah Kabupaten Tangerang," katanya.

Proses Pemungutan suara pemilu 2024. (foto ilustrasi)

Photo :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)
Anies Pastikan "Anak Abah" Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta

Bagi pengendara roda dua dan empat, akan dilakukan rekayasa lalu lintas dengan adanya contra flow, mulai dari u-turn (putaran) SPBU Bugel, lalu Kantor DPC Golkar 2.

"Kita buat contra flow, satu jalur dibagi dua lajur untuk dari dan menuju kawasan Puspemkab. Sementara, truk dari arah Tigaraksa menuju Cikupa dialihkan lewat Jambe dan truk dari arah Cikupa menuju Tigaraka dialihkan melalui Cibadak," ujarnya.

Satuan Lalu Lintas Polres Kota Tangerang juga menerjunkan 40 personel yang akan berjaga di tiga titik jalur rekayasa lintasan. Nantinya, penutupan dan pengalihan arus ini akan di mulai pukul 17.00 WIB.

"Ada 40 personel di lokasi, kami juga minta pengguna jalan bisa menaati dan mengikuti arahan petugas. Kami memohon maaf atas ketidaknyamanannya, dan rekayasa ini akan berlaku mulai sore nanti, pukul 17.00 WIB," ujarnya.

Ini 3 Pesan Anies ke Relawan Buat Menangkan Pramono-Rano di Jakarta
Dok. Istimewa

Ucapkan Terima Kasih ke Anies, Pramono Janji Lanjutkan Programnya di Jakarta

Pramono Anung mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Anies Baswedan karena memberikan dukungan kepadanya dan Rano Karno dalam kontestasi Pilgub Jakarta 2024.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024