Profil Mayjen TNI Dadang Arif Abdurachman, Pangdam III/Siliwangi yang Baru

Pangdam Siliwangi, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurachman
Sumber :
  • YouTube/Benzz Production

Jakarta, VIVA – Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto kembali melakukan rotasi dan mutasi sejumlah jabatan strategis di lingkungan TNI. 

Viral Manusia Rp 2.000 Triliun Makan Gultik Blok M, Simak Profil Lengkapnya

Tidak tanggung-tanggung, kali ini Panglima TNI merotasi 130 Perwira Tinggi (Pati) dari tiga matra yang terdiri dari 68 Pati TNI AD, 39 Pati TNI AL, dan 23 Pati TNI AU.

Di antara 130 Pati TNI yang dirotasi, salah satunya yakni Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) III/Siliwangi.

Menhan Sjafrie, Menkomdigi, Kepala BIN, dan Panglima TNI Gelar Rapat Perangi Judi Online

VIVA Militer: Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto

Photo :
  • Puspen TNI

Pangdam Siliwangi yang semula dipegang oleh Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Mohammad Fadjar, kini dijabat oleh Mayjen TNI Dadang Arif Abdurachman yang sebelumnya menjabat Koorsahli Panglima TNI.

Penglima Blak-blakan Penyebab Bentrok Prajurit TNI dengan Warga di Deli Serdang

Sementara, Mayjen TNI Mohammad Fajar dipercaya Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto untuk menduduki posisi barunya sebagai Dankodiklat TNI.

Rotasi dan mutasi itu berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1080/IX/2024 tanggal 11 September 2024.

Profil Mayjen TNI Dadang Arif Abdurachman

Mayjen TNI Dadang Arif Abdurachman merupakan jebolan akademi Militer (Akmil) 1991 yang ahli di bidang infanteri.

Laki-laki kelahiran Bandung, 2 Juli 1967 sempat terlibat dalam beberapa operasi militer seperti, Operasi Timor timur (1992), Operasi Jaring Merah Aceh (1995), Operasi Wibawa Aceh (1999) dan Operasi Rahwan Ambon (2007).

Dadang pecah telor alias naik pangkat dari Kolonel menjadi Brigadir Jenderal (Brigjen) atau Jenderal Bintang satu di masa kepemimpinan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Pangdam Siliwangi, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurachman

Photo :
  • YouTube/Benzz Production

Kala itu, nama Dadang termasuk dalam Surat Keputusan (SK) Nomor Sprin/342/II/2021 yang Marsekal Hadi Tjahjanto pada 15 Februari 2021 silam. SK tersebut berisikan Keputusan menaikkan pangkat pati TNI.

Sejak menyandang pangkat Jenderal Bintang 1, Dadang ditugaskan sebagai Direktur Lembaga (Dirlem) Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapaad) selama beberapa bulan.

Masih pada tahun yang sama, Dadang ditunjuk sebagai Wakil Asisten Perencanaan dan Anggaran (Waasrena) Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) bidang Perencanaan. Jabatan ini ia emban hingga 2022.

Dari jabatan di atas, Dadang ditunjuk sebagai Inspektorat Kodam (Irdam) III/Siliwangi. Di akhir masa jabatannya sebagai Irdam Siliwangi, Dadang mendapat kenaikan pangkat.

Dadang Arif Abdurachman kembali mendapat kenaikan pangkat dari Brigjen menjadi Mayor Jenderal (Mayjen) alias Jenderal Bintang 2.

Kenaikan pangkat itu ia terima dari Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dalam acara laporan Korps Kenaikan Pangkat di GOR Ahmad Yani Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur Kamis, 4 Januari 2024.

Keputusan menaikkan pangkat satu Tingkat itu berdasarkan surat perintah Panglima TNI Nomor Sprin/2637/XII/2023 tanggal 29 Desember 2023.

Setelah berpangkat Jenderal Bintang 2, Dadang ditugaskan sebagai Koordinator Staf Ahli (Koorsahli) Panglima TNI. Kini, ia pun ditugaskan sebagai Pangdam III/Siliwangi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya