Terpopuler: Kronologi Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan, Profil Timses Cagub Jateng

Penemuan Jasad wanita di Padang Pariaman
Sumber :
  • VIVA.co.id/Andri Mardiansyah (Padang)

Jakarta, VIVA – Seorang gadis ditemukan tewas di area perkebunan Korong Pasar Surau, Nagari Guguak, Kayu Tanam, Jumat, 6 September 2024.

Jasad Wanita Tanpa Kepala Dibawa Keliling Bandara Soetta, Dibilang Pelaku Bingkisan Ikan Tuna

Penjual gorengan tersebut ditemukan dikubur tanpa busana di lokasi itu. Polisi menyebutkan, gadis berusia 18 tahun itu diduga menjadi korban pembunuhan.

Jajaran Kepolisian Resor Padang Pariaman, Sumatera Barat berupaya mengungkap kasus pembunuhan itu. Polisi menemukan bukti baru saat melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Pembunuh Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Nyabu Dulu Sebelum Eksekusi Korban, Ini Buktinya

Ilustrasi kantung jenazah

Photo :
  • VIVAnews / Diki HIdayat

Berita tentang bukti baru kasus pembunuhan tersebut menjadi berita terpopuler di kanal News VIVA, Rabu, 11 September 2024.

Pembunuh Wanita Tanpa Kepala Kupas Kulit Telunjuk dan Jempol Korban, Apa Alasannya?

Tak hanya berita tersebut. Berita tentang Pilkada Banten 2024 juga banyak menarik perhatian pembaca. Hal itu terkait dengan pencalonan Ade Sumardi sebagai bakal calon wakil gubernur (bacawagub) Banten 2024.

Bawaslu menyebutkan, Ade Sumardi tidak boleh mencalonkan diri sebagai bacawagub Banten jika masih berstatus sebagai anggota DPRD Banten periode 2024-2029.

Selain dua berita tersebut, sejumlah berita lainnya juga membesut animo pembaca VIVA. Berikut ini lima berita terpopuler di kanal News VIVA, Rabu, 11 September 2024 yang dirangkum dalam tulisan round up:

1. Polisi Temukan Bukti Baru Kasus Pembunuhan Nia Gadis Penjual Gorengan di Pariaman

Jajaran Kepolisian Resor Padang Pariaman, Sumatera Barat terus berupaya mengungkap kasus pembunuhan gadis penjual gorengan bernama NKS (18). Gadis belia itu ditemukan dikubur tanpa busana di area perkebunan Korong Pasar Surau, Nagari Guguak, Kayu Tanam, Jumat 6 September 2024. 

Sebagai upaya pencarian bukti baru, anjing pelacak K-9 dari Direktorat Samapta Polda Sumatera Barat sudah dikerahkan sejak Selasa kemarin. Anjing pelacak itu dikerahkan polisi ke tiga titik area Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Lalu, anjing pelacak K-9 dalam penyisirannya pada Selasa kemarin menemukan barang bukti baru yakni baju kaus lengan panjang warna hitam. Baju kaus di aliran sungai dekat lokasi jasad korban Nia dikubur. Pihak keluarga yang dikonfirmasi membenarkan kaus itu milik korban Nia.

"Nanti hasilnya sesuai (pakaian yang dipakai korban). Ada beberapa jenis pakaian yang ditemukan, satu terkonfirmasi milik korban," kata Kapolres Padang Pariaman, AKBP Faisol Amir, pada Rabu, 11 September 2024. Baca berita selengkapnya di sini.

2. Ade Sumardi Terancam Gagal Maju Pilgub Banten, Airin Bisa Jomblo

Ade Sumardi bisa saja gagal maju sebagai Bacawagub Banten 2024, karena dia belum mundur sebagai anggota DPRD Banten periode 2024-2029. Bawaslu menegaskan bahwa, Ade Sumardi tidak boleh mencalonkan diri sebagai Bacawagub Banten jika masih berstatus sebagai anggota DPRD Banten periode 2024-2029.

Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi Mendaftar ke KPU Banten.

Photo :
  • VIVA.co.id/Yandi Deslatama (Serang)

Bawaslu juga menegaskan bahwa Ade Sumardi harus berhenti sebagai anggota DPRD Banten sebelum penetapan pasangan calon pada 22 September 2024 mendatang. Hingga kini, pasangan Airin Rachmi Diany itu masih berstatus sebagai anggota legislatif.

"Ya tentu enggak boleh lah, jadi persyaratannya harus mundur dari anggota dewan," ujar Ajat Munajat, Komisioner Bawaslu Banten, Selasa,  10 September 2024.

Saat ini, Bawaslu Banten hanya menerima salinan surat pengunduran diri yang diserahkan saat Ade Sumardi mendaftar ke KPU Banten, pada Rabu, 28 Agustus 2024. Baca berita selengkapnya di sini.

3. Memilukan! Kronologi Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Diperkosa dan Dikubur Tanpa Busana

Gadis penjual gorengan berinisial NK berusia 18 tahun ditemukan tewas terkubur sedalam 40 cm tanpa busana di Padang Pariaman di Sumatera Barat (Sumbar), Minggu 8 September 2024, korban diduga diperkosa.

Petugas gabungan Tim SAR, TNI dan Polri kemudian membawa korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Kota Padang untuk keperluan autopsi.

Setelah dilakukan autopsi, korban selanjutnya dimakamkan di TPU Suku Koto, Padang, Sumatera Barat, saat ini kepolisian dari Polres Padang Pariaman masih melakukan penyelidikan dan menunggu hasil autopsi.

"Sampai saat ini, kami sudah melakukan olah TKP dan memeriksa empat orang saksi dari keluarga korban, serta pihak yang terakhir melihat korban berjualan keliling. " kata Kasat Reskrim Polres Padang Pariaman Iptu AA Regi dikutip tvOne, Selasa 10 September 2024. Baca berita selengkapnya di sini.

4. Kronologi Siswi SMK Digilir 10 Orang, Raffi Ahmad-Marshel Masuk Tim Pemenangan Bobby

Tragis, sebanyak 10 orang pelaku tega mencabuli dan memperkosa seorang remaja yang masih duduk di bangku SMK berinisial RJV di kelurahan Bakaran, Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut). 

Dalam video yang beredar di media sosial, dua dari 10 orang pelaku, yakni PIJ (21) dan SZ (23) itu ditangkap dan digebuki oleh warga sekitar.

Artikel yang mengulas peristiwa keji pemerkosaan siswi SMK tersebut menjadi sorotan masyarakat. Bahkan artikel ini menjadi yang terpopuler di kanal news VIVA sepanjang Selasa, 10 September 2024. Baca artikel selengkapnya di sini.

5. Dulu Kawan Sekarang Lawan, Intip Profil Letjen TNI (Purn) Anto Mukti yang Jadi Timses Ahmad Luthfi

Letnan Jenderal TNI (Purn) Anto Mukti Putranto menjadi Tim Sukses (Timses) yang ditunjuk sebagai Ketua Tim Pemenangan pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin dalam Pilkada Jawa Tengah 2024.

Pemungutan suara atau pencoblosan di pemilu. (Foto ilustrasi).

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

"Saya ditugasi Pak Prabowo untuk membantu memenangkan pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen," kata AM Putranto dilansir Antara pada Minggu, 8 September 2024.

Komjen Ahmad Luthfi menangis usai tinggalkan Polda Jawa Tengah

Photo :
  • tvOne/Teguh Joko Sutrisno

Pensiunan Perwira Tinggi (Pati) Letnan Jenderal TNI berpangkat bintang tiga itu diketahui merupakan teman seangkatan Jenderal TNI (Purn) Andika perkasa, ia sama-sama lulusan Akademi Militer (Akmil) pada 1987.

Sementara itu, Andika Perkasa menjadi lawan Ahmad Luthfi dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah 2024. Baca berita selengkapnya di sini.

Ilustrasi mayat/jenazah.

Kronologi Anak Bunuh Bapak Gegara Tidak Diberi Uang Rp300 Ribu

Tidak hanya sang ayah, istri Sarpudin, yang juga ibu kandung dari pelaku berinisial FB, turut menjadi sasaran serangan brutal tersebut.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024