Paus Fransiskus Tiba di Kedubes Vatikan Naik Innova, Dikawal Paspampres

Paus Fransiskus tiba di Kedubes Vatikan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zendy Pradana

Jakarta, VIVA – Paus Fransiskus telah tiba di Kedutaan Besar (Kedubes) Vatikan RI di Gambir, Jakarta Pusat pada Selasa 3 September 2024. Rombongan pemimpin tertinggi gereja Katolik itu tiba di Kedubes Vatikan dengan pengamanan Paspampres.

Berdasarkan pantauan, Paus bersama dengan rombongan delegasi Vatikan tiba di Kedubes Vatikan sekira pukul 12.25 WIB. Paus tiba dengan menaiki mobil Toyota Innova Zenix berwarna putih.

Arus lalu lintas sempat ditutup ketika Paus Fransiskus bersama rombongan tiba di Kedubes Vatikan.

Paus Fransiskus

Photo :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Paus di dalam mobil tampak memberikan salam namaste. Sejumlah warga yang turut mendatangi Kedubes Vatikan turut meneriaki Paus Fransiskus dari jarak di seberang jalan.

"Bapak, hallo bapak," terikan warga saat Paus tiba di Kedubes Vatikan.

Kini, Paus bersama rombongan delegasi telah masuk ke dalam Kedubes Vatikan. Mereka tidak turun dari mobil untuk menyapa, mereka hanya menyapa dari dalam mobil.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan sambutan selamat datang kepada Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus dalam kunjungannya ke Indonesia pada 3-6 September 2024. 

Cerita Budi Arie Deg-degan 'Kawal' Paus Fransiskus di Senayan

Jokowi menyambut hangat kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia, dan atas nama rakyat Indonesia mengucapkan terima kasih atas kunjungan yang teramat mulia Paus Fransiskus ke Indonesia.

"Selamat datang yang teramat mulia Sri Paus Fransiskus ke Indonesia," kata Presiden Jokowi dalam keterangannya yang disampaikan di Istana Merdeka Jakarta, Selasa, 3 September 2024.

Jadi Jaminan Keamanan Penerbangan Paus Fransiskus ke Papua Nugini, Dirut Garuda: Ada Obrolan Rahasia

Selama empat hari kunjungannya, Sri Paus Fransiskus akan melakukan pertemuan kenegaraan, pertemuan dengan korps diplomatik dan wakil masyarakat, serta tokoh lintas agama di Istiqlal.

Paus juga akan memimpin Misa Suci Akbar Paus Fransiskus di Gelora Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis, 5 September 2024.

Kunjungi Singapura, Paus Fransiskus Serukan Gaji Layak untuk Para Pekerja Migran
Paus Fransiskus Berkunjung ke Konfrensi Wali Gereja Indonesia

Pertama Kalinya, Paus Fransiskus Sebut Israel Lakukan Genosida di Jalur Gaza

Paus Fransiskus telah menyerukan penyelidikan atas genosida di Jalur Gaza, yang dilakukan oleh tentara Israel.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024