Kapolri Tunjuk Brigjadir Jenderal Patrige Renwarin jadi Kapolda Papua

Istimewa
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zendy Pradana

Jayapura, VIVA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengangkat Brigadir Jenderal Polisi Patrige Petrus Rudolf Renwarin menjadi Kapolda Papua menggantikan Komjen Mathius D Fakhiri. Pergantian tersebut memang sudah tertuang telegram Kapolri.

Posko Digital Data Kecelakaan Online Bakal Diterapkan saat Arus Libur Natal dan Tahun Baru

"Pergeseren itu berdasarkan Surat Telegram Kapolri tentang mutasi jabatan Polri Nomor ST/1845/VIII/KEP./2024 tertanggal 28 Agustus 2024, ditandatangani SDM Kapolri,” ujar Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo dalam keterangannya pada Kamis, 29 Agustus 2024.

Kapolri Mutasi Perwira Tinggi (pati) dan Perwira Menengah (pamen)

Photo :
  • Divisi Humas Polri
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan Pengamanan Kapal sampai Mitigasi Bencana

Ignatius mengatakan bahwa Brigjen Patrige Petrus Rudolf Renwarin sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Papua.

“Kapolri juga melakukan pergantian kepada Wakapolda Papua yang sebelumnya dijabat oleh Brigjen Patrige R Renwarin, selanjutnya akan dijabat oleh Brigjen Faizal Ramdani yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Satgas Ops Damai Cartenz,” kata dia.

KPU: Idealnya Kepala Daerah Dilantik Setelah 13 Maret 2025

Diketahui, Komjen Mathius D Fakhiri akan maju di Pilgub Papua tahun 2024. Maka itu, sudah sepatutnya dia mundur dari jabatan dan keanggotaan Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Djakarta Warehouse Project (DWP).

Kompolnas Minta Kapolri Tindak Tegas Anggota yang Peras Penonton DWP Asal Malaysia

Kompolnas meminta Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menindak tegas anggota Polri yang diduga terlibat pemerasan

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024