Puan: Media Sosial Bikin Orang Jahat Dipersepsikan Jadi Orang Baik

Ketua DPR RI Puan Maharani dalam Sidang Tahunan 2024 MPR bersama DPR dan DPD
Sumber :

Jakarta, VIVA – Ketua DPR RI, Puan Maharani menyinggung soal penggunaan media sosial saat ini. Kata Puan, persepsi terhadap seseorang dapat diubah melalui media sosial.

Tips Aman dari Vizza Dara, Hindari Ancaman Siber di Media Sosial

"Media sosial menjadi salah satu kekuatan utama dalam demokrasi wacana, membangun opini dan persepsi. Melalui media sosial, dapat diciptakan berbagai persepsi," kata Puan dalam pidatonya di Sidang Tahunan MPR 2024 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 16 Agustus 2024.

Ketua DPR RI Puan Maharani

Photo :
  • TV Parlemen
Budi Arie Merasa "Diincar" oleh Media terkait Perkara Jet Pribadi Kaesang dan Fufufafa Gibran

Melalui media sosial, orang yang baik bisa dipersepsikan menjadi jahat. Begitupun sebaliknya, orang jahat bisa dipersepsikan menjadi seseorang yang baik melalui media sosial.

"Persepsi mengangkat citra seseorang, persepsi yang merendahkan seseorang, bahkan orang yang baik dapat dipersepsikan menjadi orang yang jahat. Begitu juga sebaliknya, orang yang jahat dipersepsikan menjadi orang yang baik," tuturnya.

Influencer Sophie Tobelly Inspirasi Generasi Muda dengan Tentang Etika Digital

Bahkan, kata Puan, orang yang berkata benar bisa dipersepsikan menjadi orang yang salah. Hal itupun berlaku bagi orang yang salah, namun terlihat benar di media sosial.

"Orang yang salah menjadi orang yang benar, orang yang benar menjadi orang yang salah," pungkas dia.

Ilustrasi transgender

Heboh! Bakal Ada Pemilihan Ratu Transgender di Gorontalo, Polisi Ungkap Faktanya

Beredar di sosial media yang menyatakan ada acara pemilihan Ratu Transgender 2024 di wilayah Gorontalo. Polisi pun bergerak cepat untuk melakukan penyelidikan.

img_title
VIVA.co.id
15 September 2024