3 Orang Terdekat Jokowi yang Punya Jabatan Penting di BUMN, dari Komisaris hingga Direktur

Sigit Widyawan, Bagaskara Ikhlasulla Arif, dan Joko Priyambodo
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Bekerja di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merupakan impian bagi banyak orang, hal ini karena benefit yang ditawarkan seringkali dinilai sangat menjanjikan.

Jokowi Dukung RK, Hasto: Justru Dapat Reaksi Negatif dari Publik, Pramono Bisa Menang 1 Putaran

Selain gaji yang kompetitif, pegawai BUMN biasanya juga menikmati berbagai fasilitas seperti tunjangan kesehatan, jaminan pensiun, dan kesempatan untuk mendapatkan pelatihan. Terlebih lagi, memiliki posisi penting di perusahaan BUMN sering dianggap sebagai puncak karier yang membanggakan.

Ternyata ada tiga orang yang punya jabatan penting di perusahaan BUMN yang juga memiliki kedekatan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Berikut rinciannya!

Penundaan Rencana Pembentukan BPI Danantara Jadi Sorotan

1. Sigit Widyawan

Sigit Widyawan

Photo :
  • BNI
Analisis Pakar Politik soal Pengaruh Dukungan Jokowi terhadap Ridwan Kamil

Sigit Widyawan, suami dari sepupu Jokowi, telah menjabat sebagai Komisaris Independen PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk sejak 2018. Ia pertama kali diangkat dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahun 2018 dan kemudian diperpanjang hingga 2025.

Tugas Sigit sebagai komisaris independen adalah melakukan pengawasan dan memantau kinerja internal BNI, yang terbagi menjadi empat komite yaitu audit, risiko, nominasi dan remunerasi, serta tata kelola terintegrasi.

Sigit sendiri memiliki latar belakang dalam bidang keuangan dan manajemen. Ia memperoleh gelar Sarjana (S1) Ekonomi dari Universitas Negeri Sebelas Maret dan gelar Magister (S2) Akuntansi dari Universitas Indonesia.

Sebelum menjabat sebagai Komisaris Independen BNI, Sigit pernah menjabat sebagai Komisaris Independen PT Jasamarga (Persero) Tbk dan Direktur PT Roda Pembangunan Jaya. Ia juga memiliki pengalaman di perusahaan lain seperti Kepala Bagian Perpajakan Divisi Produk Beton PT Wijaya Karya (Persero) dan Direktur Keuangan Roda Jati Group.

2. Bagaskara Ikhlasulla Arif

Bagaskara Ikhlasulla

Photo :
  • Facebook/Bagaskara Ikhlasulla

Bagaskara Ikhlasulla Arif, keponakan Jokowi, telah ditunjuk sebagai Manager Non-Government Relations di PT Pertamina (Persero) sejak Maret 2024. Ia merupakan putra dari Arif Budi Sulistyo dan Titik Relawati, adik bungsu Presiden Jokowi.

Bagaskara pernah bersekolah di SMA N 4 Surakarta dan melanjutkan kuliah di Jurusan Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Gadjah Mada. Sebelum menjabat di Pertamina, ia pernah bekerja di perusahaan BUMN lain yaitu PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk alias BRI.

3. Joko Priyambodo

Joko Priyambodo

Photo :
  • Pertamina Patra Logistik

Orang terdekat Jokowi lain yang memiliki jabatan penting di perusahaan plat merah yaitu keponakannya, Joko Priyambodo. Ia menjabat sebagai Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik (anak perusahaan Pertamina) sejak 20 Mei 2024.

Sebelum menjabat sebagai Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Joko Priyambodo telah menempati beberapa posisi penting di PT Pertamina. Penunjukannya menambah daftar panjang keluarga Jokowi yang menduduki jabatan penting di BUMN.

Jokowi dan pasangan calon Respati-Astrid blusukan di sekitar lokasi proyek pembangunan rel layang Simpang Joglo, Kadipiro, Solo.

Lagi, Jokowi Endorse Paslon Respati-Astrid dengan Blusukan di Proyek Rel Layang Warisan Gibran

Jokowi bilang suatu program mesti berkelanjutan. Jangan ganti pemimpin lalu programnya berhenti.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024