Muhammadiyah Sebut Lahir Pemimpin Baru Palestina Lanjutkan Perjuangan Ismail Haniyeh

VIVA Militer: Kepala Biro Politik Hamas Palestina, Ismail Haniyeh
Sumber :
  • ndtv.com

Jakarta, VIVA - Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Syafiq Mughni meyakini pemimpin baru akan melanjutkan perjuangan petinggi gerakan perlawanan Palestina Hamas, Ismail Haniyeh, yang meninggal akibat serangan Israel pada tempat tinggalnya di Teheran, Iran, Rabu, 31 Juli 2024.

Penghancuran Bangunan Jadi Komponen Utama Israel Jajah Palestina, Menurut Laporan Uni Eropa

“Kami yakin lahir pemimpin-pemimpin baru yang melanjutkan perjuangannya untuk kemerdekaan dan kedaulatan Palestina,” katanya dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis.

Sementara itu, ia menyampaikan kesedihan dan duka cita atas gugurnya Ismail tersebut. Ia juga menyampaikan menghargai langkah-langkah yang telah diambil Ismail dalam rangka mencapai kesepakatan antara Hamas dengan Fatah untuk memperkuat perjuangan menghapuskan penjajahan.

Wapres Gibran Sebut Kunci di Kabinet Merah Putih Ada di Muhammadiyah

VIVA Militer: Unjuk rasa pasca pembunuhan Ismail Haniyeh

Photo :
  • euronews.com

“Oleh karena itu, kami mengharap proses menuju perdamaian dan keadilan dilanjutkan oleh pejuang-pejuang yang menggantikannya. Masyarakat dunia harus bersatu menghadapi segala bentuk penjajahan, pendudukan, dan kekejaman oleh Israel atas rakyat Palestina,” ujarnya.

China Sebut Veto AS atas Resolusi Gencatan Senjata Gaza Dorong Palestina ke Kegelapan

Berdasarkan Sputnik, gerakan perlawanan Palestina Hamas dalam pernyataan melalui media sosial Telegramnya, Rabu, mengucapkan bersungkawa atas wafatnya Ismail Haniyeh.

“Pemimpin gerakan meninggal dunia akibat serangan Zionis laknat pada tempat tinggalnya di Teheran setelah mengikuti upacara pelantikan Presiden Iran yang baru,” ucap Hamas.

Sementara itu, berdasarkan Anadolu, Kementerian Luar Negeri Iran mengonfirmasi kematian Ismail Haniyeh dan menyatakan bahwa penyelidikan sedang berlangsung.

VIVA Militer: Roket sayap militer Hamas, Brigade Izz ad-Din al-Qassam

Photo :
  • albawaba.com

Dalam sebuah pernyataan, Rabu, Juru Bicara Kemlu Iran Nasser Kanani menyampaikan bersungkawa kepada bangsa Palestina atas kematian Haniyeh. Ia menegaskan bahwa penyelidikan menyeluruh atas insiden ini sedang dilakukan oleh lembaga-lembaga terkait di Iran.

"Kematian Saudara Ismail Haniyeh di Teheran akan memperkuat ikatan yang erat dan tak terpatahkan antara Republik Islam Iran dan Palestina serta gerakan perlawanan," kata Kanani. (ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya