Ikut Test Tertulis Capim KPK, Eks Pegawai Berdoa KPK Bisa Berjaya Lagi

Sejumlah Capim KPK yang bakal menjalani tes tulis di Kementerian Setneg RI
Sumber :
  • VIVA.co.id/Zendy Pradana

Jakarta, VIVA – Mantan Pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Hotman Tambunan mengaku suda siap untuk mengikuti seluruh proses tahapan seleksi Calon Pimpinan (Capim) KPK. Namun, Hotman hanya mempersiapkan membaca kembali aturan tentang pemberantasan korupsi menjelang test tertulis Capim KPK.

"Kita mengikuti saja prosesnya. Persiapannya lebih melihat dan membaca lagi perundang-undangan tentang pemberantasan tindak pidana korupsi," ujar Hotman Tambunan kepada wartawan Rabu, 31 Juli 2024.

Sejumlah Capim KPK yang bakal menjalani tes tulis di Kementerian Setneg RI

Photo :
  • VIVA.co.id/Zendy Pradana

Hotman mengatakan 236 orang yang lolos administrasi Capim KPK itu semua orang tersebut memiliki profil yang bagus.

"Bagus toh, dengan profil-profil yang bagus itu. Semoga nanti ketemu dan terpilih yang terbaik sehingga KPK bisa berjaya lagi," kata Hotman.

Ia pun berharap semua pimpinan yang terpilih nanti, bisa memperbaiki marwah KPK ke jalan yang benar. Selain itu, Hotman berharap Pimpinan KPK yang terpilih selanjutnya merupakan sosok yang mengerti dunia antikorupsi.

"Terpuruknya KPK lebih karena tidak ada kontinuitas kepemimpinan, di mana kadang terpilih pimpinan yang masih belum familiar dengan dunia antikorupsi," tutur Hotman.

Sebelumnya diberitakan, Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan (Capim) dan Dewan Pengawas (Dewas) menggelar test tertulisdi Pusat Pengembangan Kompetensi ASN Kementerian Sekertariat Negara, Cilandak, Jakarta Selatan pada Rabu, 31 Juli 2024.

Isi Garasi Ketua KPK Terpilih Setyo Budiyanto, Sepedanya Mahal Banget

Ketua Pansel Muhammad Yusuf Ateh mengatakan bahwa test tertulis untuk Capim dan Dewas KPK hari ini terkait dengan pemberantasan korupsi.

"Pokoknya tentang KPK dan pemberantasan korupsi," ujar Ateh kepada wartawan Rabu, 31 Juli 2024.

Terpilih Jadi Ketua KPK, Setyo Budiyanto Punya Harta Rp 9,6 Miliar

Ateh menjelaskan bahwa test tertulis tersebut dibuat secara langsung oleh Tim Pansel. Ia menyebut pembuatan test tertulis itu juga turut melibatkan sejumlah ahli.

"Disusun pansel, dinilai oleh ahli. 11 atau 12 (ahli)," kata Ateh.

Profil Ibnu Basuki Widodo, Hakim yang Kini Jadi Pimpinan KPK

Diketahui, test tertulis itu dibagi menjadi dua bagian, yang mana pagi sampai siang hari untuk Capim KPK. Kemudian, siang sampai sore hari akan dilanjut test tertulis calon Dewas KPK.

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika di KPK

KPK Usut Jual Beli Aset Milik Anggota DPR Anwar Sadad di Kasus Dana Hibah Jatim

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turut mendalami soal dugaan adanya jual beli aset milik Anggota DPR RI fraksi Partai Gerindra Anwar Sadad.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024