Kepedulian Bupati Nina Agustina terhadap Pensiunan PNS Indramayu, Berikan Dana Purna Tugas
- Istimewa
Indramayu -Â Bupati Indramyau, Nina Agustina memang dikenal sebagai sosok pemimpin yang punya tingkat kepedulian yang tinggi kepada daerah yang dipimpinnya itu, terlebih kepada masyarakatnya. Termasuk kepada pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kabupaten Indramayu.
Hal tersebut dibuktikan Nina Agustina dengan memberikan dana purna tugas (Kadeudeuh) kepada kepada Anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang sudah pensiun. Total dana purna tugas tersebut mencapai Rp 1,6 miliaran.
Dikatakan Nina, dana purna tugas tersebut memang sudah menjadi hak mereka yang sudah bekerja, dan ikut serta dalam membantunya membangun Kabupaten Indramayu lebih maju lagi. Sebagai rasa terima kasih maka sudah sepantasnya mereka menerima dana purna tugas tersebut.
"Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para PNS yang sudah masuk masa pensiun. Mudah-mudahan apa yang mereka telah kerjakan terutama untuk membantu membangun Indramayu lebih maju lagi, menjadi manfaat untuk orang banyak, dan menjadi amal ibadah," katanya.
Penyerahan dana purna tugas kepada Anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang pensiun tersebut melalui Ketua Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Indramayu, Aep Surahman (Sekretaris Daerah) yang mewakili Bupati Indramayu Nina Agustina berlangsung di Ruang Ki Tinggil Sekretariat Daerah Kabupaten Indramayu, Kamis, 18 Juli 2024.
Aep Surahman menyampaikan ucapan terima kasih dan memberikan penghargaan setinggiĺ-tingginya kepada para anggota KORPRI purna tugas yang telah mengabdi dan mendedikasikan diri kepada negara dan masyarakat dalam memberikan pelayanan sesuai dengan tugas pada instansi masing-masing secara maksimal.
Menurutnya, penyerahan kadeudeuh tersebut untuk purna PNS periode bulan Juli dan Agustus 2023. Aep berharap, para anggota KORPRI yang telah purna tugas tetap menjaga tali silaturahmi dan terus mendukung seluruh program bupati untuk memajukan Indramayu.
"Penyerahan kadeudeuh ini sebagai bentuk kepedulian Bupati Indramayu Nina Agustina kepada ASN yang masuk purna tugas. Terima kasih kepada bapak ibu yang telah mengemban amanah sebaik-baiknya," ucapnya.
Sementara itu salah satu penerima dana purna tugas, Atin Hanifah dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Indramayu sumringah, dan mengucapkan terima kasihnya kepada Bupati Nina Agustina karena telah peduli kepada pensiunan PNS.
"Terim kasih ibu Bupati Nina, atas kepeduliannya kepada kesejahteraan masyarakat umumnya, da kepada kami para pensiunan PNS khususnya," ungkapnya.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir pula Pengurus KORPRI Kabupaten Indramayu, BKPSDM, beserta jajaran pengurus serta perwakilan Bank Bjb Cabang Indramayu.