Pofil Thomas Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Akan Dilantik jadi Wamenkeu Sore Ini

Profil Thomas Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Akan Dilantik jadi Wamenkeu
Sumber :
  • Foto: Gerindra

VIVA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan akan melantik Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) pada sore ini, Kamis 18 Juli 2024.

Prabowo Mau Maafkan Koruptor jika Kembalikan Uang Negara, Yusril Beri Penjelasan Hukumnya

Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana pun membenarkan soal kabar dilantiknyanya Thomas Djiwandono bersama dengan Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) yang baru dan Wakil Menteri Investasi (Wameninves).

Kabarnya Thomas Djiwandono akan dilantik menjadi Wamenkeu kedua sehingga Menteri Keuangan Sri Mulyani akan memiliki dua orang Wakil Menteri Keuangan untuk membantu tugasnya. 

Erick Thohir Diperintah Prabowo Pastikan Harga Tiket Pesawat Turun 10 Persen saat Nataru

Melansir dari situs resmi Gerindra, Thomas Djiwandono merupakan keponakan dari presiden terpilih Praowo Subianto, politikus Thomas Diwandono memagang posisi strategis di partai Gerindra sebagai Bendahara Umum.

Thomas Djiwandono atau akrab disapa Tommy lahir di Jakarta 7 Mei 1972, ia menimba ilmu di Haverford Colloge Amerika Serikat di bidang studi sejarah dan melanjutkan pendidikan master  di bidang International Relations and International Economics di Johns Hopkins University School of Advanced International Studies, Washington, Amerika Serikat.

LPI Survei 10 Menteri Kabinet Prabowo dengan Kinerja Terbaik: Nomor 1 dan 4 Mengejutkan

Karier Tommy dimulai saat ia magang di Majalah Tempo pada tahun 1993 dan di Indonesia Business Weekly di tahun 1994.

Berbekal ilmu ekonomi internasional, ia pun pernah bekerja sebagai analisis keuanan di Whetlock NatWest Securities, Hong Kong.

Karier Thomas Djiwandono alias Tommy ini terus merangkak naik, ia pernah diminta untuk membantu perusahaan agrobisnis di Arsari Group sebagai Deputy CEO.

Dalam politik, ia merupakan kader Gerindra yang dibentuk oleh pamannya, Prabowo Subianto, Tommy pernah menjadi Caleg di Provinsi Kalimantan Barat.

Keponakan Prabowo Subianto itu juga berperan dalam Pilpres 2014 Prabowo-Hatta, pria yang akrab disapa Tommy telaten dalam mencatat seluruh aktivitas keuangan partai dan membantu dalam kebutuhan loistik bagi Koalisi Merah-Putih (KMP).

Berkat Thomas Djiwandono, Partai Gerindra berhasil mendapatkan penghargaan dari Transparency International Indonesia dan Indonesia Corruption Watch sebagai partai politik dengan laporan keuangan yang paling transparan.

Riwayat pendidikan Thomas Djiwandono:

  1. SMP Kanisius Menteng
  2. SI Bidang Studi Sejarah - Haverford Colloge, Pennsylvania, 1990-1995
  3. S2, International Relations and International Economics - Johns Hopkins University School of Advanced International Studies, Washington, Amerika Serikat

Riwayat Karier Thomas Djiwandono:

  1. Wartawan Magang Majalah Tempo, 1993
  2. Wartawan Indonesia Business Weekly, 1994
  3. Analisis di Whetlock NatWest Securities, Hong Kong
  4. Deputy CEO Arsari Group, 2006
  5. Bendahara Partai Gerindra, 2014-2019
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya