Dirjen Aptika Kominfo Mundur Buntut PDNS 2 Diretas: Ini Tanggung Jawab Moral Saya

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Semuel Pangerapan di Kantor Kominfo RI, Jakarta Pusat, Kamis, 4 Juli 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta – Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Semuel Pangerapan mengumumkan pengunduran dirinya pada Kamis, 4 Juli 2024. 

Semuel mengaku sudah menyerahkan surat pengunduran diri kepada Menkominfo Budi Arie Setiadi. Dia mengungkapkan, alasannya mundur terkait dengan kasus peretasan Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 yang hingga kini tak kunjung membaik.

"Kejadian ini bagaimanapun juga secara teknis adalah tanggung jawab saya sebagai dirjen pengampu dalam proses tranformasi pemerintahan, secara teknis," ujarnya dalam konferensi pers di Kantor Kominfo RI, Jakarta Pusat.

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Semuel Pangerapan di Kantor Kominfo RI, Jakarta Pusat, Kamis, 4 Juli 2024

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

"Jadi saya mengambil tanggung jawab ini dan saya menyatakan harusnya selesai di saya, ini masalah yang harusnya saya tangani dengan baik itu adalah alasan utamanya," katanya.

Dirjen Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo Semuel Abrijani Pangerapan

Photo :
  • Antara

Semuel menegaskan, keputusan dirinya untuk mundur dari jabatan Dirjen Aptika Kominfo ini merupakan bentuk tanggung jawab moral atas masalah yang terjadi. "Sebagai tanggung jawab moral saya, karena saya dirjen teknis yang menangani masalah ini," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Semuel Pangerapan mundur dari jabatannya. Semuel mengatakan dirinya sudah menyerahkan surat pengunduran diri sejak 1 Juli 2024.

Hal itu disampaikan Semuel di Kominfo RI, Jakarta Pusat. Surat pengunduran itu diserahkan Semuel ke Menkominfo, Budi Arie Setiadi.

Lokasi PDN akan Dirahasiakan

"Untuk segala sesuatunya ada masanya, untuk apapun di bawah langit ada waktunya. Tidak terasa hampir 8 tahun yang lalu saya bertemu dengan teman-teman pada saat dilantik," kata Semuel kepada wartawan, Kamis, 4 Juli 2024.

"Nah karena semua ada waktunya, inilah waktu saya untuk berpisah. Saya menyatakan bahwa per tanggal 1 Juli kemarin saya sudah mengajukan pengunduran diri saya secara lisan dan suratnya sudah saya serahkan kemarin kepada Menteri Kominfo," ujarnya.

5 Aplikasi Digital untuk Kesehatan
Ducking.id jasa import barang dari China

Cara Mudah dan Hemat Beli Barang dari China dengan Ducking.id

Sebagai perusahaan jasa importir barang China yang berpengalaman, Ducking.id menyediakan solusi lengkap untuk segala kebutuhan impor Anda.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024