Sempat Capai Suhu 47 Derajat, Kawasan Mekah Akhirnya Diguyur Hujan

Kota Mekah diguyur hujan di masa puncak haji
Sumber :
  • Media Center Haji 2024

VIVA Nasional – Setelah mengalami suhu mencapai 47 derajat Celcius pada siang hari, akhirnya di kawasan Mekah Arab Saudi turun hujan sekitar pukul 16.00 waktu setempat, Senin 17 Juni 2024.

Kementerian BUMN dan Badan Penyelenggara Haji Bakal Bentuk Tim Optimalisasi Pelayanan

Sebelum turun hujan, sejumlah kilatan dan gemuruh petir bersahutan mulai pukul 15.20 Waktu Arab Saudi.

Selang setengah jam, turun hujan sedang di kawasan Mekah terutama Mina. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Ribuan Orang di Sumbar Daftar Jadi Calon Petugas Haji 2025

Kondisi tersebut membuat jemaah haji yang masih ada dalam fase puncak haji di Mina bisa bernafas lega terutama dalam melakukan lontar jumrah.

Kota Mekah diguyur hujan di masa puncak haji

Photo :
  • Media Center Haji 2024
Itharaa Alkhair Berkomitmen Berikan Pelayanan Terbaik Bagi Jemaah Haji

Sebelumnya, pemerintah setempat mengumumkan larangan kepada jemaah haji agar tidak keluar ruangan pada pukul 11.00-16.00 waktu setempat.

"Mendesak, krena cuaca panas dan untuk menghindari sengatan panas. Mohon jangan izinkan jamaah pergi ke Jamarat dari pukul 11.00 hingga 16.00," tulis pengumuman imbauan dari Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi.

Dalam pengumuman tersebut pun menginstruksikan kepada petugas keamanan di gerbang kamp untuk tidak mengizinkan jamaah keluar.

"Mohon segera sebarkan kepada jamaah Anda," tulis pengumuman itu lagi.

Mabit di Mina menjadi tahapan terberat fase puncak haji Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna).

Kota Mekah diguyur hujan di masa puncak haji

Photo :
  • Media Center Haji 2024

Sebab, jemaah tinggal lebih lama di tenda Mina.

Selain itu, jika di Arafah dan Muzdalifah jemaah relatif hanya berdiam di tenda, di Mina ada aktivitas lontar jumrah.

Karenanya, ikhtiar menjaga kesehatan sangat diperlukan.

Jemaah diimbau untuk tidak memaksakan diri dalam melontar jumrah.

Laporan Tim Media Center Haji 2024

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya