Pengakuan Terbaru Linda: Bukan Sahabat Dekat Vina dan Tak Kenal Pegi Setiawan

Linda, wanita yang disebut sahabat Vina (tengah)
Sumber :
  • tvOne/Azizi Erfan

CirebonLinda, wanita yang disebut sahabat Vina akhirnya muncul ke publik. Linda dipanggil ke Mapolres Cirebon Kota di Jalan Veteran Kebon Baru Kota Cirebon untuk menjalani pemeriksaan oleh tim penyidik Polda Jabar, Senin malam, 27 Mei 2024.

Tega! Wanita di Palembang Bunuh Adik Ipar Pakai Jamu Berisi Racun

Kedatangan wanita bernama lengkap Marlinda Putri didampingi keluarga dan tim kuasa hukum Vina dari Hotman 911. Nampak ada Putri Maya Rumanti bersama Linda. Sebelumnya Linda sempat menghilang setelah viral film ‘Vina: Sebelum 7 Hari’ ditayangkan.

Saksi atau teman Vina, Malinda Putri atau Linda

Photo :
  • Youtube Kabar Pagi tvOne
Rampung Diperiksa Polisi, Budi Arie: Masalah Judi Online Tanggung Jawab Semua Pihak

Linda datang pada sekira pukul 20.15 WIB dengan mengenakan baju berwarna cokelat, kerudung hitam, dan masker putih. Begitu tiba, sahabat Vina itu langsung menjalani pemeriksaan terkait kasus pembunuhan Vina dan Eky pada 2016 silam.

Putri Maya Rumanti menegaskan, bahwa Linda yang ini adalah Linda yang sesungguhnya. Ia menyebut ada 3 sosok Linda yang berteman dengan Vina.

Rusia Sebut Semua Pihak yang Terlibat Pembunuhan Jenderal Kirilov di Moskow Akan Dihukum

“Selama ini kan masyarakat bertanya-tanya yang mana sih Linda karena banyak nama-nama Linda. Nah Linda yang ini Linda asli, Linda yang kesurupan, dan tidak bertato. Sedangkan Linda lain yang beredar ada tatonya,” jelas Putri.

Putri juga menyebut bahwa Linda ini bukanlah sahabat dekat, melainkan hanya sebatas kenal saja. Diceritakan, Linda ini sebelumnya pernah punya pacar anggota geng motor “XTC”, dan pacarnya itu kebetulan teman dari kekasih Vina, Muhammad Rizky atau Eky. Dulu Linda sempat satu tongkrongan bersama Eky, namun setelah 6 bulan putus dari pacarnya, Linda sudah tidak lagi ikut-ikutan nongkrong.

Sekitar 3 jam Linda diperiksa tim penyidik. Putri menyebut ada 30 pertanyaan normatif yang dilayangkan kepada Linda seputar biodata, kenal di mana dengan Vina, dan lain sebagainya.

Ditanya kenal apa tidak dengan Pegi Setiawan alias Perong, DPO yang baru saja ditangkap polisi, Linda mengaku sama sekali tidak mengenalnya. Begitu juga dengan 8 terpidana lain yang sedang menjalani hukuman, Linda mengaku tidak kenal dengan semuanya.

Teman Vina, Malinda Putri atau Linda

Photo :
  • Youtube Kabar Pagi tvOne

Linda juga mengatakan jika dirinya tidak ada di lokasi saat kejadian pembunuhan. Saat itu, Linda sedang berada di rumahnya. Linda juga mengungkapkan jika hubungannya dengan Vina tidak sedekat seperti yang ada di dalam film. Ia dan Vina hanya sempat satu tongkrongan saja. Jadi bukan teman spesial, apalagi teman curhat.

“Saya harap kasus ini cepat selesai, cepat terungkap, dan jangan ada yang jadi korban bully-bully netizen kayak saya,” tandas Linda.

Laporan Azizi Erfan/tvOne Cirebon

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan.

Pria di Deliserdang Dibunuh, Mayat Dibuang ke Sumur di Labura

Tiga pelaku pembunuhan telah ditangkap.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2024