Dari Mimbar Masjid, Anies-Cak Imin Ucapkan Terima Kasih ke Warga Aceh

Anies dan Cak Imin naik ke atas mimbar Masjid Raya Baiturrahman usai Salat Jumat.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dani Randi (Banda Aceh)

Aceh – Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Anies-Cak Imin) melaksanakan salat Jumat di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, pada Jumat, 3 Mei 2024. Kedatangan mereka ke Aceh untuk bersilaturahmi ke warga.

Cak Imin dan Gus Ipul Rapat Bersama, Bahas Data Tunggal hingga Pemberdayaan Sosial

Pantauan di lokasi, usai salat Jumat, jemaah Masjid Raya Baiturrahman langsung menuju ke saf tempat Anies dan Cak Imin berada. Mereka bersalaman hingga berswafoto.

Namun, karena padatnya warga di dalam masjid, Anies dan Cak Imin diminta untuk naik ke atas mimbar masjid, agar semua jamaah bisa melihat keduanya secara langsung.

Sedih, Cak Imin Doakan Tom Lembong Kuat Usai jadi Tersangka Korupsi Impor Gula

Anies Baswedan membagikan bola ke arah massa pendukung pasangan AMIN saat kampanye di Banda Aceh. VIVA/Dani Randi

Photo :
  • VIVA.co.id/Dani Randi (Banda Aceh)

“Pak Anies naik ke atas mimbar pak, naik ke atas mimbar pak,” ujar jemaah yang berada di barisan belakang.

Survei PPI: Pemilih Anies dan Prabowo Cenderung Lebih ke RK-Suswono

Karena desakan warga yang sudah memenuhi Masjid Raya Baiturrahman itu sudah bergemuruh, akhirnya Anies dan Cak Imin naik ke mimbar. Jemaah Jumat langsung mengucapkan selawat.

Anies dan Cak Imin hanya sekitar 5 menit di atas mimbar untuk menyampaikan rasa terimakasihnya kepada warga Aceh yang telah memberikan dukungan penuh ke pasangan itu, hingga meraup suara 2,3 juta di Pilpres 2024.

“Kami datang ke Aceh untuk menyampaikan rasa hormat dan terima kasih pada rakyat Aceh yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami dalam Pilpres kemarin dan dukungan hingga 75 persen,” kata Anies usai salat Jumat, di Masjid Raya Baiturrahman.

Anies juga menyampaikan agar semua warga menghormati proses konstitusi. Ia berjanji tidak akan menyia-nyiakan dukungan yang telah diberikan kepada pihaknya dan akan menuntaskan dengan cara lain.

“Kita harus hormati proses konstitusi. Perjuangan kita sudah saatnya membangun Indonesia, kita harus berjuang, InsyaAllah Aceh ke depan lebih maju,” ucap Anies.

Calon presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan menyapa pendukungnya saat kampanye akbar di pelantran parkir Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, Aceh, Sabtu, 27 Januari 2024.

Photo :
  • ANTARA/Khalis Surry

Cak Imin mengatakan pihaknya juga akan berkunjung ke Sumatera Barat untuk melakukan hal yang sama. Karena Aceh dan Sumbar jadi lumbung suara pasangan ini saat pilpres 2024.

“Insya Allah (berkunjung ke Sumbar),” ucapnya.

Usai salat Jumat, Anies dan Cak Imin akan melakukan pertemuan dengan kaum milenial di dua lokasi berbeda. Mereka, ingin menyapa dan mengucapkan terima kasih secara langsung ke warga Aceh.

“Kami ke sini silaturahmi dan mengucapkan terima kasih atas dukungannya atas kepercayaannya,” katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya