Jasad Ibu dan Dua Anak Korban Longsor di Garut Ditemukan

Ketiga jasad korban longsor disemayamkan di rumah duka
Sumber :
  • VIVA.co.id/Diki Hidayat (Garut)

Garut – Seorang ibu dan dua anak yang tertimbun material longsor di Kampung Sirnagalih, Desa Talagajaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat berhasil dievakuasi, Jumat, 26 April 2024. Mereka ditemukan meninggal dunia.

KKB Bakar Gedung SMP di Distrik Sinak Papua Tengah setelah Tembak Dua Pengemudi Ojek

Proses evakuasi korban tertimbun tanah longsor sempat terkendala lantaran ketebalan tanah yang menimpa rumah korban. 

Kepala Bagian Operasional Polres Garut Jawa Barat, Kompol Maolana menyampaikan proses evakuasi lanjutan dimulai sejak tadi, setelah kemarin malam sempat dihentikan. Tim gabungan SAR langsung memfokuskan pencarian di titik lokasi rumah korban tertimbun.

Indikator Politik: Dedi Mulyadi Unggul Telak 71,5 Persen di Pilgub Jawa Barat

Ilustrasi longsor.

Photo :
  • BNPB.

" Alhamdulillah dua korban sudah berhasil kami temukan, beberapa jam setelah proses evakuasi dimulai," ujarnya, Jumat, 26 April 2024.

Polisi Ungkap Modus Peminjam Bawa Kabur Duit Anak Usaha KoinWorks

Dua jasad korban pertama kali ditemukan merupakan korban atas nama Dini (3) dan Zeni (8). Usai salat Jumat jasad Lilis (28) atau korban ketiga ditemukan tak jauh dari dua jasad yang ditemukan terlebih dahulu. "Selama proses evakuasi berjalan lancar," ujar Maulana.

Sementara itu Kasi Ops Basarnas Bandung, Supriyono menyampaikan, selama proses evakuasi tidak ada kendala yang berarti. Hanya saja ketebalan material longsor yang menghambat evakuasi korban. "Kalau kendala tidak ada hanya ketebalan material longsor yang menghambat proses evakuasi," katanya.

Ketiga korban langsung disemayamkan di rumah duka sanak saudaranya. 

Proses pencarian dan evakuasi korban tanah longsor di Kabupaten Karo.(dok Polres Karo)

Longsor di Karo Sumut, 4 dari 10 Korban Tertimbun Ditemukan Meninggal Dunia

Bencana Tanah longsor terjadi di Jalan Pemandian Air Panas Belerang, tepatnya depan Masjid Al-Hidayah, Desa Semangat Gunung, Merdeka, Kabupaten Karo, Sumut.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024