Tabrakan Maut di KM 58 Tol Cikampek, Libatkan Gran Max, Terios, dan Bus
- tvOne
Cikampek – Tabrakan maut terjadi di KM 58 Tol Cikampek, Senin (8/4/2024), pagi hari, memakan korban 9 orang tewas dan 2 luka berat dan ringan. Akibat peristiwa ini, kepolisian menghentikan jalur contraflow.
"Kita berduka, kecelakaan ini melibatkan tiga kendaraan, bus, terios, dan gran max," jelas Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan di tempat kejadian di Tol Cikampek.
Dari kecelakaan maut tersebut memakan korban, dua orang luka dan 9 meninggal dunia.
"Korban dari bus 1 luka berat (kernet), Terios 1 orang luka ringan, untuk Gran Max kita bawa 12 kantong jenazah, jumlah yang meninggal masih diidentifikasi karena korban seluruhya luka bakar," jelas Kepala Korlantas Aan.
Seperti diketahui peristiwa kecelakaan itu melibatkan tiga kendaraan yang terjadi di jalur contraflow Cikampek menuju Jakarta yang mengakabitkan 9 orang tewas dari penumpang Gran Max. Â Atas peristiwa ini, kepolisian menghentikan sementara jalur contraflow.
"Kita akan evaluasi, contraflow kita hentikan untuk memperlancar arus dari Jakarta dan juga dari Bandung kita arahkan mobil golongan A ke arah Cikampek Selatan untuk mengurangi beban yang ada di Cikampek ini," jelas Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan di TKP. (Agung Prasetyo/Cikampek)