Terpopuler: Pastor Muda Lulus Seleksi Perwira Polri, Wasiat Penting Habib Hasan sebelum Wafat

Pimpinan Majelis Taklim Nurul Musthofa, Habib Hasan bin Ja'far Assegaf
Sumber :
  • Instagram Habib Hasan bin Ja'far Assegaf

Jakarta - Penceramah sekaligus pemimpin Majelis Nurul Musthofa Habib Hasan bin Ja'far Assegaf meninggal dunia pada Rabu, 13 Maret 2024 di Jakarta. Para pengikutnya terutama jemaah Majelis Nurul Musthofa berduka dan merasa kehilangan atas kepergian sang ulama panutan mereka.

Cerita Mahfud MD Ditinggal Semua Pengawalnya saat Kasus Cicak vs Buaya, Hingga Akhirnya Dibantu Luhut

Habib Hasan wafat pada hari kedua puasa Ramadhan. Dan tepat sehari sebelum Ramadhan, dia menyampaikan pesan penting meski saat itu belum disadari sepenuhnya makna di baliknya. Kepada adiknya, Habib Abdullah, saat itu Habib Hasan memohon maaf kalau dia memiliki salah dan khilaf, kemudian berwasiat tentang Majelis Nurul Musthofa dan anak-anaknya.

Habib Hasan juga disebut meninggal dunia dalam keadaan husnulkhatimah. Mantan gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan seusai bertakziah, misalnya, mengungkapkan bahwa Habib Hasan wafat dalam kondisi sedang berpuasa dan dalam keadaan suci seusai berwudu untuk menunaikan salat duha.

Dekat Dengan Anies, Membuat Pramono Anung Yakin Anak Abah Pilih Dirinya

Habib Hasan Usai diperiksa di Polda Metro Jaya

Photo :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

Dua kabar tentang wafatnya Habib Hasan merupakan artikel terpopuler di VIVA sepanjang hari kemarin. Maklum sang penceramah memiliki ribuan jemaah yang tersebar terutama di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Ridwan Kamil Serang Mas Pram Ahok Kena Getahnya, Kelakuan Mahasiswa Mabuk hingga Oral Seks

Selain itu, ada tiga kabar terpopuler lainnya, di antaranya seekor harimau diburu warga degan mengerahkan penembak jitu dan pawang, seorang pastor dinyatakan lulus seleksi menjadi anggota Polri, dan jaringan baru gembong narkoba Fredy Pratama di Indonesia dipimpin seorang perempuan.

Simak ulasan selengkapnya dalam artikel-artikel berikut ini:

1. Kata terakhir Habib Hasan

Habib Hasan Bin Jafar Assegaf dan Syakir Daulay

Photo :
  • Instagram @syakirdaulay

Habib Hasan bin Jafar Assegaf wafat dalam kondisi husnul khatimah. Kesaksian itu diungkapkan Anies Baswedan saat melayat dan dari pihak keluarga. Habib Hasan wafat saat sedang berpuasa dan masih kondisi memilki wudhu. Almarhum baru saja menunaikan salat dhuha dan tadarus bersama murid-muridnya. Baca selengkapnya di sini.

2. Harimau tewaskan dua warga diburu

Harimau di kandang (Foto ilustrasi)

Photo :
  • VIVA/Vicky Fazri

Empat orang Tim Rescue Harimau dari Taman Safari Indonesia (TSI) dikerahkan untuk bantu pencarian dan penangkapan harimau sumatera. Hewan buas itu belum lama ini menerkam empat orang warga Kabupaten Lampung Barat yang dua di antaranya tewas. Baca selengkapnya di sini.

3. Pastor muda lulus seleksi perwira Polri

Pastor Oktovianus Pelagian Ranta (29) lolos seleksi anggota Polri

Photo :
  • Jo Kenaru

Pastor Oktovianus Pelagian Ranta (29) dari Keuskupan Ruteng, Nusa Tenggara Timur, dinyatakan lolos seleksi menjadi anggota melalui jalur program Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Polri Tahun 2024. Baca selengkapnya di sini.

4. Wasiat penting Habib Hasan

Anies Baswedan melayak ke rumah Habib Hasan bin Jafar Aasegaf

Photo :
  • VIVA.co.id/Galih Purnama (Depok)

Kabar duka cita datang dari Habib Hasan bin Ja'far Assegaf yang baru saja menghembuskan nafas terakhir pada Rabu, 13 Maret 2024. Habib Hasan bin Ja'far Assegaf merupakan salah satu ulama ternama Tanah Air yang sosoknya begitu dicintai para jemaahnya, sebut saja salah satunya adalah Syakir Daulay. Baca selengkapnya di sini.

5. Cewek gembong baru narkoba

Tampang bos narkoba jaringan internasional Fredy Pratama

Photo :
  • Istimewa

Gembong narkoba Fredy Pratama disebut punya jaringan baru di Tanah Air. Jaringan baru yang dibentuk Fredy itu dipimpin seorang wanita berinisial L. Mukti mengatakan, hal ini diketahui dari pengungkapan yang dilakukan jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Jawa Tengah. Dalam kasus itu, ditangkap empat tersangka dengan barang bukti 51 kilogram sabu-sabu. Baca selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya