Bawaslu Pantau Ketat PSU Malaysia Usai Temukan Pemilih Tak Sesuai NIK

Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenti
Sumber :
  • VIVA/Rahmat Fatahillah Ilham

Jakarta – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI menemukan pemilih yang tidak sesuai dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam pemungutan suara ulang (PSU) di Malaysia. Rencananya, PSU di Malaysia digelar hari ini, Minggu, 10 Maret 2024.

Terjerat Kasus Narkoba, Ketua Bawaslu Bandung Barat Bakal Dibawa ke DKPP

Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty mengatakan pihaknya melakukan pencermatan melalui sampling di cekdptonline.kpu.go.id.  Hasil pencermatan, pihaknya menemukan masih adanya pemilih yang belum sesuai antara NIK dengan informasi lokasi DPT KSK/TPSLN.

"Karena itu, Bawaslu melakukan pengawasan melekat pada hari pemungutan suara, agar yang datang ke TPS atau KSK adalah pemilih yang memenuhi syarat sebagai pemilih PSU sesuai dengan lokasi yang ditetapkan,” kata Lolly dalam keterangannya, Minggu, 10 Maret 2024. 

Gambar Paslon Nomor Urut 1 Bagi Seragam Sekolah di Lokasi PSU, Bawaslu Banggai Turun Tangan

Proses Pemungutan suara pemilu 2024. (foto ilustrasi)

Photo :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)

Lolly lanjut menjelaskan, meskipun berdasarkan hasil koordinasi dengan KPU, Form Model C Pemberitahuan telah terdistribusi 100 persen kepada pemilih Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kuala Lumpur, pihaknya masih menemukan adanya potensi pemberitahuan yang tidak tepat sasaran.

Satgas Marinir Ambalat XXX Gagalkan Penyelundupan Senjata dan Amunisi Kaliber 5.56 Mm di Perbatasan Malaysia

Maka dari itu, Bawaslu kata dia akan melakukan koordinasi dengan jajaran KPU secara intensif agar semua kerawanan bisa diantisipasi sejak dini.

“Semua strategi ini dilakukan agar PSU berjalan lancar, sesuai prosedur, dan partisipasi masyarakat dapat tetap terjaga,” tutur Lolly.

Mirzan Meer dan Pevita Pearce

Menikah dengan Pengusaha Malaysia, Pevita Pearce Ngaku Bingung Kalau Ditanya Soal Ini

Pevita Pearce beberapa waktu yang lalu mengejutkan publik lantaran mengumumkan pernikahannya dengan pengusaha asal Malaysia, Mirzan Meer.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2025