Unggul Jauh di Hitung Cepat, Gibran Rakabuming Digendong Mayor Teddy

Momen Gibran digendong Mayor Teddy
Sumber :
  • Instagram @gibran_rakabuming

Jakarta – Pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka, unggul di atas 50 persen pada Pilpres 2024, berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count lembaga-lembaga. Seperti Kedai Kopi, Poltracking, Indikator Politik, LSI Denny JA, CSIS-Cyrus Network, hingga Litbang Kompas.

Prabowo Mau Maafkan Koruptor jika Kembalikan Uang Negara, Yusril Beri Penjelasan Hukumnya

Rabu malam tadi, 14 Februari 2024, Prabowo dan Gibran beserta unsur partai pendukung dari Koalisi Indonesia Maju, juga ribuan relawan, menggelar nonton bareng atau nobar hasil quick count Pemilu 2024 yang diadakan di Istora Senayan, Jakarta.

Prabowo dan Gibran, menyampaikan pidatonya. Prabowo misalnya meminta agar pendukungnya tetap tenang, tidak jumawa dan tetap harus menunggu hasil hitung akhir KPU. Gibran pun demikian, menegaskan bahwa paslon lain adalah saudara, dan ingin sowan.

Erick Thohir Diperintah Prabowo Pastikan Harga Tiket Pesawat Turun 10 Persen saat Nataru

Di nobar itu, ada beberapa moment yang mencuri perhatian ribuan pendukung yang hadir. Seperti saat Prabowo mengenalkan Titiek Soeharto. Juga saat Ketum Partai Gerindra itu mengenalkan ajudannya yakni Mayor Teddy. Tapi ada juga moment saat eks asisten ajudan Presiden Jokowi itu menggendong Gibran Rakabuming.

Bahkan Gibran mengunggah fotonya saat digendong oleh Mayor Teddy di Instagram pribadinya @gibran_rakabuming pada Rabu, 14 Februari 2024.

LPI Survei 10 Menteri Kabinet Prabowo dengan Kinerja Terbaik: Nomor 1 dan 4 Mengejutkan

"Mimpi apa semalem sampe digendong Mayor @tedsky89," tulis Gibran dalam unggahan Instagramnya.

Sontak saja banyak netizen yang merespons unggahan tersebut dan mengomentari foto itu. Sebelumnya, Mayor Teddy sempat viral saat menggendong seorang perempuan yang diduga pingsan ketika kampanye akbar terakhir Prabowo-Gibran di Gelora Bung Karno atau GBK pada 10 Februari 2024.

“Mas Wapres, berapa banyak rakyatmu menginginkan hal yang sama,” tulis akun @andimattuju.

“Mas Gib, Mayor Teddy punya kami wkwk,” tulis akun @ceciliasijabat.

“Ya ampun pak ted mau juga digendong,” komentar @herli1709.

Ada juga netizen yang meminta secara pribadi agar Mayor Teddy mau membuka ‘private’ akun Instagramnya.

“Mas nanti pengumuman akhir, bilangin Mayor Ignya jangan di private lagi ya,” tulis akun @tikavidewi.

Sosok Mayor Teddy memang sudah dikenal sebagai masyarakat sebagai sosok yang terus menemani capres Prabowo Subianto sebagai ajudan.  

Mayor Teddy bopong seorang perempuan yang pingsan saat kampanye

Photo :
  • Dok.istimewa

Pesan Gibran Unggul Hitung Cepat

Cawapres Gibran Rakabuming Raka, punya keinginan untuk segera bisa sowan dan bersilaturahmi ke Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, serta Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Hal ini dilakukan untuk menjaga persatuan dan menjadi bukti bahwa semua paslon adalah saudara sebangsa.

"Saya ingin segera sowan ke paslon nomor satu, paslon nomor tiga. Karena sekali lagi bapak ibu kita semua bersaudara,” kata Gibran. 

"Tidak perlu jumawa, tak perlu bully pasangan lain, kita semua bersaudara. Sekali lagi makasih," kata Gibran.

Gibran mengungkapkan permintaan maaf atas segala kesalahan tindakan atau perkataan yang mungkin dilakukannya selama masa kampanye. Putra sulung Presiden Jokowi itu juga meminta maaf kepada para pendukung dan simpatisan yang telah menyelenggarakan acara untuknya tetapi dia tidak dapat menghadirinya karena jadwal kampanye yang padat setiap harinya.

Sekarang bersama Prabowo Subianto, Gibran memiliki tekad untuk berkontribusi dalam mempersiapkan Indonesia menuju Generasi Emas 2045. Dia mengucapkan terima kasih kepada Prabowo karena memberinya kesempatan untuk menjadi calon wakil presiden.
 
Menurut Gibran, Prabowo adalah seorang pemimpin senior yang mendukung kreativitas anak muda dan memberi kesempatan kepada mereka untuk memimpin bangsa.

"Dengan tulus, saya mengucapkan terima kasih yang besar kepada Pak Prabowo atas kesempatan yang diberikan kepada anak muda seperti saya. Memberikan ruang bagi para pemuda, memberi kami kesempatan untuk berperan dalam perjalanan menuju Indonesia Emas, adalah tindakan luar biasa dari Pak Prabowo sebagai contoh bagi generasi muda," ujar Gibran.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya