TKN: Fokus Program Kesejahteraan Prabowo Gibran Adalah Ibu dan Anak

Kirab Kebangsaan Prabowo-Gibran di Simpang Lima Semarang
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta - Juru Bicara TKN Prabowo Gibran, Dahnil Anzar Simanjuntak menegaskan bahwa program-program kesejahteraan yang diusung pasangan nomor urut 2 tersebut berfokus pada Ibu dan anak. Hal ini disampaikan Dahnil jelang debat terakhir Pilpres malam ini (4/2/2024) yang akan membahas tema kesejahteraan sosial. 

Prabowo soal Biaya Haji 2025 Turun: Itu Pun Saya Belum Puas

“Semua program kesejahteraan sosial Pak Prabowo dan Mas Gibran fokus berpihak kepada masa depan. Dan jalan masa depan adalah Ibu dan anak.” jelas Dahnil, Minggu (4/2/2024). 

Keberpihakan kepada Ibu dan anak ini, jelas Dahnil, terlihat jelas dari sederet program yang ditawarkan oleh Prabowo Gibran. 

Litbang Kompas: Pemilih PDIP Turut Menyatakan Puas terhadap Kinerja Prabowo

Gibran Rakabuming Raka, Prabowo Subianto, dan Bahlil Lahadalia

Photo :
  • Dok.istimewa

“Pak Prabowo sudah memiliki program sejak dalam kandungan. Para Ibu hamil akan diberikan bantuan gizi, vitamin serta pengecekan kandungan secara gratis. Setelah lahir, 1000 hari pertama anak diberikan gizi seimbang dan dicek perkembangannya. Ini sebelum masuk usia sekolah.” jelas Dahnil. 

Viral Gegara Tak Ada Guru Selama Sebulan, Pemerintah Janjikan Fasilitas Sekolah Dasar di Nias

“Ketika memasuki masa sekolah, anak-anak diberikan makan siang dan susu gratis. Fokus belajar jadi meningkat dan beban orangtua, para Ibu jadi berkurang. Sekolah-sekolah unggulan di bangun dan direnovasi, KIP yang ada sekarang juga diperluas bahkan sampai ke kuliah S1 sampai S3 dengan prioritas anak petani dan nelayan.” lanjutnya. 

Menurut Dahnil, keberpihakan kepada pada Ibu dan anak bukanlah sebuah pilihan, namun adalah sebuah keharusan. 

Prabowo-Gibran kunjungi festival negeri elok karya Didit

Photo :
  • Dok.Istimewa

“Ini sifatnya fardhu ‘ain, tidak bisa ditawar-tawar. Ibu dan anak harus jadi prioritas utama jika menginginkan masa depan yang cerah untuk bangsa ini. Tidak ada yang anggaran yang terlalu mahal jika untuk kepentingan masa depan bangsa.” tukasnya. 

Di akhir, Dahnil berharap agar debat malam ini dapat menjadi sarana edukasi masyarakat mengenai program-program kesejahteraan. 

“Kalau di Prabowo Gibran, jelas kita ingin melanjutkan dan meningkatkan apa yang dicapai oleh Pak Jokowi. Namun kita akan fokuskan lagi, fokus demi kesejahteraan Ibu dan anak Indonesia.” pungkas Dahnil.

Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh

Surya Paloh Puji Tingkat Kepuasan Publik Terhadap 100 Hari Kerja Pemerintahan Prabowo

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengapresiasi tingginya kepercayaan publik terhadap kinerja Presiden Prabowo Subianto.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2025