Tak Hanya SYL, Hari Ini Polisi Periksa 7 Orang Lain Guna Lengkapi Berkas Firli Bahuri
- VIVA/M Ali Wafa
Jakarta - Bukan cuma eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL), polisi hari ini juga memeriksa sebanyak tujuh orang lain terkait kasus pemerasan dengan tersangka Firli Bahuri.
"Ada delapan orang saksi yang akan dimintai keterangan tambahan pada hari ini di Dittipidkor Bareskrim Polri oleh Tim Penyidik," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ade Safri Simanjuntak, Kamis 11 Januari 2024.
Selain SYL, sisa tujuh orang lain itu diantaranya adalah Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian, Kasdi Subagyono dan eks Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan, Muhammad Hatta. Sisanya, tidak dirinci.
"Saksi SYL, M Hatta dan Kasdi," ujar dia.
Pemanggilan dilakukan untuk melengkapi berkas perkara sebelum diserahkan kembali ke Kejaksaaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta.
"Adapun kegiatan penyidikan ini adalah dalam rangka pemenuhan petunjuk P19 JPU pada Kantor Kejati DKI Jakarta dalam penanganan perkara a quo," katanya.
Sebelumnya diberitakan, polisi kembali menjadwalkan pemeriksaan terhadap eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo atas kasus pemerasan yang dilakukan mantan Ketua KPK, Firli Bahuri. Pemeriksaan terhadap Syahrul Yasin Limpo dijadwalkan pada hari ini, Kamis, 11 Januari 2024 di Bareskrim Polri sekitar pukul 10.00 WIB.
"Betul (pemeriksaan Syahrul Yasin Limpo), jam 10.00 WIB pagi ini di Bareskrim lantai 6," kata Kuasa Hukum Syahrul Yasin Limpo, Jamaludin Koedoeboen saat dikonfirmasi wartawan.